KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo terlihat kesal seusai laga Juventus vs Genoa pada lanjutan Liga Italia 2020-2021.
Juventus mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 3-1 dalam laga yang berlangsung di Stadion Allianz, Minggu (11/4/2021) malam WIB.
Tiga gol Bianconeri masing-masing dicetak Dejan Kulusevski, Alvaro Motrata, dan Weston McKennie.
Adapun Gianluca Scamacca menjadi satu-satunya pencetak skor di kubu Genoa.
Baca juga: Hasil Juventus Vs Genoa - Ronaldo dkk Menang dan Pepet AC Milan
Meski timnya menang, Cristiano Ronaldo terlihat kesal setelah laga berakhir.
Pemain berjuluk CR7 itu membuka jersey-nya dan melemparnya ke tanah sebelum berjalan menuju ruang ganti.
Tak lama setelahnya, seorang anak gawang pun datang dan mengambil kostum sang megabintang.
Jurnalis Goal.com, Romeo Agresti, melaporkan bahwa Cristiano Ronaldo memang ingin memberikan bajunya kepada anak gawang.
Baca juga: Juventus Vs Genoa, Andrea Pirlo Tuntut Konsistensi Cristiano Ronaldo dkk
Momen tersebut lalu disinggung dalam konferensi pers setelah pertandingan yang dihadiri pelatih Juventus, Andrea Pirlo.
Pirlo pun menanggapinya dengan santai. Menurut dia, itu hanya ekspresi kekecewaan Ronaldo karena gagal mencetak gol.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.