Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foden dan Haaland "Mesra" Setelah Laga, Tebar Sinyal?

Kompas.com - 07/04/2021, 05:19 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Kejadian unik berlangsung setelah waktu penuh laga leg pertama perempat final Liga Champions antara Manchester City dan Borussia Dortmund pada Rabu (7/4/2021) dini hari WIB.

Kamera televisi menangkap dua pemain muda kubu Manchester City dan Borussia Dortmund, Phil Foden (20 tahun) dan Erling Haaland (21 tahun) "mesra" di lapangan.

Keduanya tampak saling bertukar kata setelah Haaland menghampiri Foden.

Tak hanya saling berbicara, Haaland dan Foden pun saling berpelukan. Tangan Foden dan Haaland bergantian merangkul leher serta pundak masing-masing pemain.

Seperti biasa di antara para pemain sekarang ini, keduanya berbincang sembari menutupi mulut agar para pembaca bibir tak bisa menangkap apa yang mereka ucapkan.

Media sosial pun berspekulasi mengenai aksi Foden ini sebagai upaya sang pemain untuk membujuk Haaland ke Manchester City.

Masa depan Erling Haaland di Borussia Dortmund memang tengah menjadi spekulasi intens seiring dengan "tur Eropa" yang dilakukan oleh agen sang pemain, Mino Raiola, dan sang ayah, Alf Inge menemui beberapa perwakilan klub elite.

Manchester City adalah salah satu perwakilan yang keduanya dilaporkan temui.

Selain itu, Raiola dan Haaland senior juga dikabarkan bertemu dengan perwakilan Barcelona, Real Madrid, Manchester United, Liverpool, dan Man United.

Sebelum ini, Erling Haaland sempat mengundang perhatian dengan memakai tas punggung warna biru muda saat ia dan rekan-rekan setimnya tiba di Hotel Lowry, Manchester, pada Senin siang waktu lokal.

Dortmund dilaporkan berniat melepas sang penyerang musim panas ini senilai setidaknya 150 juta euro sebelum klausul pelepasan minimumnya senilai 75 juta euro aktif pada musim panas 2022.

Baca juga: Hasil Man City Vs Dortmund, Foden Bawa The Citizens Menang Tipis

Dortmund pun kini terpaut tujuh poin dari zona Liga Champiions di Bundesliga.

Phil Foden sendiri mencetak gol penentu memasuki menit ke-90 duel Manchester City vs Borussia Dortmund tersebut.

Ia memanfaatkan umpan matang Ilkay Guendogan dan melepas tembakan datar menyusur tanah untuk membawa The Citizens menang tipis.

Sebelumnya, Marco Reus menyamakan kedudukan bagi Manchester City, gol pertama yang membobol gawang mereka dalam 790 menit laga.

Gol pertama Man City sendiri dicatatkan oleh tembakan Kevin De Bruyne pada babak pertama.

Laga leg kedua perempat final ini akan bergulir pada 15 April dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com