Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pemain Indonesia yang Paling Difavoritkan Berkiprah di J-League

Kompas.com - 22/03/2021, 17:55 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Terdapat beberapa pesepak bola Indonesia yang dinilai paling layak untuk bisa berkiprah di kompetisi sepak bola Jepang, J-League.

Hal itu berdasarkan hasil pemungutan suara atau polling yang telah dimulai sejak bulan Februari lalu.

Lebih dari 10.000 responden turut berpartisipasi untuk ikut bersuara terkait siapa pesepak bola Indonesia yang paling layak bermain di J-League.

Para voter memilih pemain yang menurut mereka layak dari 15 nama pemain berusia 18-25 tahun yang sebelumnya sudah lebih dulu dipilih.

Dari hasil polling itu, penyerang sayap Persib Bandung, Febri Hariyadi, menjadi yang teratas.

Febri unggul dengan mendapat persentase 10,05 persen suara atau sebanyak 1.026 suara.

Baca juga: Siapa 5 Pemain Indonesia yang Pantas Mentas di Jepang?

Di urutan kedua, terdapat pemain timnas Indonesia yang kini membela Bhayangkara Solo FC, Evan Dimas. Evan Dimas mendapatkan 9,48 persen atau 968 suara dari responden.

Osvaldo Haay yang sempat bermain bersama Evan Dimas di Persija berada di urutan ketiga. Pemain kelahiran Jayapura 22 tahun lalu tersebut mendapat suara 7,73 persen alias 789 suara.

Di posisi keempat, ada pemain muda Indonesia yang bermain di Liga Polandia bersama Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri. Egy mendapatkan suara sebanyak 7,65 persen atau 781 suara.

Di tempat kelima, ada gelandang Barito Putera dan timnas U19 Indonesia, David Maulana, yang mendapatkan 7,11 persen suara (726 suara).

David Maulana pun menyambut positif hasil polling tersebut.

"Pastinya saya termotivasi. Banyak orang sudah berharap banyak ke saya, jadi saya pasti ingin menunjukkan yang terbaik," ucap David dalam siaran pers yang diterima.

"Saya sebagai pemain pasti punya harapan suatu saat nanti bermain di klub luar negeri," ujar David.

Baca juga: Penggemar Sambut Positif Siaran Langsung J1 League di Indonesia

Berikut ini adalah hasil lengkap polling siapa pemain Indonesia yang paling layak bermain di Meiji Yasuda J-League:

1. Febri Hariyadi (Persib) - 10.05% (1026 votes)
2. Evan Dimas (Bhayangkara Solo FC) - 9.48% (968 votes)
3. Osvaldo Haay (Persija) - 7.73% (789 votes)
4. Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk) - 7.65% (781 votes)
5. David Maulana (Barito Putera) - 7.11% (726 votes)
6. Amiruddin Bagas Kaffa (Barito Putera) - 6.90% (704 votes)
7. Saddil Ramdani (Sabah FC) - 6.48% (661 votes)
8. Beckham Putra Nugraha (Persib) - 6.44% (657 votes)
9. Ryuji Utomo (Persija/Penang FC) - 6.18% (631 votes)
10. Amiruddin Bagus Kahfi (FC Utrecht) - 6.12% (625 votes)
11. Witan Sulaeman (FK Radnik Surdulica) - 5.94% (606 votes)
12. Asnawi Mangkualam (Ansaan Greeners) - 5.57% (568 votes)
13. Yanto Basna (PT Prachuap FC) - 5.39% (550 votes)
14. Todd Rivaldo Ferre (Persipura/Lampang FC) - 4.71% (481 votes)
15. Pratama Arhan (PSIS) - 4.24% (433 votes)

Adapun para penggemar sepak bola, khususnya Liga Jepang Meiji Yasuda J1 League, pada musim ini bisa menyaksikan langsung laga-laga lewat siaran langsung via K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hasil Al Shabab Vs Al Nassr 2-5: Ronaldo Tembus 870 Gol, Ukir Sejarah, Lolos Semifinal

Hasil Al Shabab Vs Al Nassr 2-5: Ronaldo Tembus 870 Gol, Ukir Sejarah, Lolos Semifinal

Sports
Piala AFC 2023-2024: Bali United Hadapi Dua Tantangan

Piala AFC 2023-2024: Bali United Hadapi Dua Tantangan

Liga Indonesia
Ten Hag Beberkan Penyebab Inkonsistensi Performa Manchester United

Ten Hag Beberkan Penyebab Inkonsistensi Performa Manchester United

Liga Champions
Ibrahimovic Resmi Kembali ke Milan: Cinta Saya untuk Rossoneri Tak Pernah Mati...

Ibrahimovic Resmi Kembali ke Milan: Cinta Saya untuk Rossoneri Tak Pernah Mati...

Liga Italia
Arema FC Menang, Gilbert Alvarez Bikin Gol, Buah Kerja Keras Tiga Minggu

Arema FC Menang, Gilbert Alvarez Bikin Gol, Buah Kerja Keras Tiga Minggu

Liga Indonesia
Kisah Union Berlin dan Real Madrid: Berawal dari Lagu, Kini Jadi Tamu

Kisah Union Berlin dan Real Madrid: Berawal dari Lagu, Kini Jadi Tamu

Liga Champions
Tour de Siak 2023 Usai, Pebalap Sepeda dari Wonogiri Borong Podium

Tour de Siak 2023 Usai, Pebalap Sepeda dari Wonogiri Borong Podium

Olahraga
Gattuso Marah-marah di Marseille, Bahan Candaan Aubameyang

Gattuso Marah-marah di Marseille, Bahan Candaan Aubameyang

Liga Lain
Hasil Undian BWF World Tour Finals 2023: Ginting Satu Grup dengan Axelsen

Hasil Undian BWF World Tour Finals 2023: Ginting Satu Grup dengan Axelsen

Badminton
Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On Tinggal Tunggu Waktu Ambil Sumpah WNI

Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On Tinggal Tunggu Waktu Ambil Sumpah WNI

Timnas Indonesia
Ibrahimovic Kembali ke AC Milan: Peran Berbeda pada Kedatangan Ketiga

Ibrahimovic Kembali ke AC Milan: Peran Berbeda pada Kedatangan Ketiga

Liga Italia
Lionel Messi, Pemain Terbaik Sepanjang Masa yang Main di Liga Amerika

Lionel Messi, Pemain Terbaik Sepanjang Masa yang Main di Liga Amerika

Internasional
Man United Vs Bayern, Die Roten Unggul Head to Head, tetapi Old Trafford...

Man United Vs Bayern, Die Roten Unggul Head to Head, tetapi Old Trafford...

Liga Champions
Pengakuan Hodak dan Kevin Ray Mendoza Usai Debut Berujung Kekalahan Persib

Pengakuan Hodak dan Kevin Ray Mendoza Usai Debut Berujung Kekalahan Persib

Liga Indonesia
Alasan Man City 'Butuh' Hasil Buruk di Mata Guardiola

Alasan Man City "Butuh" Hasil Buruk di Mata Guardiola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com