Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Pelatih Legendaris AC Milan: Inter Milan Sudah Juara Liga Italia

Kompas.com - 16/03/2021, 07:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Inter Milan dianggap sudah pasti menjadi juara Liga Italia meskipun kompetisi musim ini masih tersisa 11 pertandingan lagi.

Pendapat itu diungkapkan oleh pelatih legendaris AC Milan yang juga pernah menukangi Juventus dan timnas Inggris, Fabio Capello.

Capello sangat yakin Inter Milan pasti menjadi juara Liga Italia musim ini setelah melihat AC Milan kalah 0-1 dari Napoli pada laga pekan ke-27, Minggu (14/3/2021).

Hasil itu membuat AC Milan gagal menjaga jarak dengan Inter Milan yang berada di puncak klasemen Liga Italia.

AC Milan dengan koleksi 56 poin dari 27 pertandingan kini tertinggal sembilan angka dari Inter Milan.

Baca juga: Satu Masalah Utama yang Bikin AC Milan Kalah dari Napoli

Tidak hanya semakin jauh dari Inter Milan, AC Milan kini juga rawan digusur oleh sang juara bertahan, Juventus, seusai kalah dari Napoli.

Sebab, Juventus yang menempati peringkat tiga dengan koleksi 55 poin memiliki tabungan satu pertandingan tunda.

Melihat klasemen seusai AC Milan kalah dari Napoli, Capello yakin Inter Milan pasti akan menjadi juara Liga Italia musim ini.

"Saya sudah mengatakan ini pekan lalu. Inter Milan sudah menjadi juara Liga Italia musim ini," kata Capello dikutip dari situs Football Italia.

"Saya sudah memiliki keyakinan itu sejak AC Milan kalah 0-2 dari Spezia (laga pekan ke-22 Liga Italia yang dihelat pada 14 Februari 2021)," ujar Capello.

"Sekarang, saya mengonfirmasi lagi keyakinan saya. Inter Milan sudah menjadi juara Liga Italia musim ini," tutur Capello menambahkan.

Baca juga: Inter Milan Segera Perpanjang Kontrak Sang Kapten Masa Depan

Konsistensi menjadi kunci keberhasilan Inter Milan merebut puncak klasemen dari AC Milan sejak pekan ke-22.

Inter Milan tercatat tidak terkalahkan dalam 11 laga Liga Italia terakhir dengan rincian meraih sembilan kemenangan dan dua hasil imbang.

Hebatnya, delapan kemenangan pada periode itu diraih Inter Milan secara beruntun.

Jika dibandingkan, AC Milan dalam 11 laga terakhir tidak mampu menjaga konsistensi dengan catatan menelan lima kekalahan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com