Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Eric Garcia, Ini Tiga Nama yang Siap Dilepas Barcelona

Kompas.com - 30/01/2021, 08:00 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona masih berupaya mengatur keuangan mereka agar dapat memulangkan bek Manchester City, Eric Garcia, ke Catalunya. Tiga pemain dilaporkan siap didepak pada akhir musim demi membiayai kedatangan bek muda tersebut.

Manuver Barcelona ini dilaporkan oleh Esport3 yang mengatakan bahwa raksasa Liga Spanyol tersebut tengah menimbang-nimbang masa depan beberapa pemain.

Esport3 mendapatkan laporan dari sekretariat teknik klub yang tengah mencari tahu apakah memungkinkan bagi Barcelona untuk mendatangkan Eric Garcia pada jendela transfer kini.

Pada dokumen tersebut, tercantum tiga nama yang Barcelona "punya niat untuk lepas ke klub baru" yakni Junior Firpo, Samuel Umtiti, dan Neto.

Baca juga: 4 Jebolan La Masia yang Bisa Jadi Solusi Krisis Finansial Barcelona

Hal ini ditambah dengan promosi beberapa pemain dari tim B akan "memungkinkan penghematan gaji skuad bermain" untuk dapat membayar remunerasi Eric Garcia.

Garcia ditaksir akan dibayar lebih besar dari Umtiti di Barcelona.

Samuel Umtiti sendiri dilaporkan menerima sekitar 12 juta euro per musim di Barcelona, menempatkannya sebagai salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di klub setara dengan Gerard Pique dan Ousmane Dembele.

Laporan sama menuturkan kalau ketiga pemain itu sebenarnya sudah masuk daftar jual pada bursa musim dingin ini.

Namun, ketiganya belum juga meninggalkan klub karena alasan-alasan berbeda.

Junior Firpo, misalnya, belum akan pergi sebelum Eric Garcia datang.

Baca juga: Jadwal Pekan Ke-21 Liga Spanyol: Barcelona Hadapi Laga Sulit

Barcelona dikatakan ogah melepas seorang bek tanpa mendatangkan pemain bertahan baru.

Umtiti juga belum meninggalkan klub karena ia baru pulih dari cedera dan tengah mengikuti sesi rehabilitasi khusus agar bisa kembali ke kebugaran penuh.

Bek asal Perancis ini dikabarkan telah berbicara dengan pelatih Ronald Koeman dan ia yakin bisa mendapatkan menit bermain setidaknya hingga akhir musim.

Sementara, Koeman dan para staff kepelatihan Barcelona masih belum ingin melepas kiper Neto karena mereka perlu persaingan dan pelapis di sektor penjaga gawang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com