KOMPAS.com - Duel antara Manchester United dan Liverpool akan tersaji pada putaran keempat Piala FA musim 2020-2021.
Laga Man United vs Liverpool itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford pada Minggu (24/1/2021) malam waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Adapun prediksi dan link live streaming Man United vs Liverpool tersaji pada akhir artikel ini.
Man United selaku tim tuan rumah lolos ke putaran keempat Piala FA seusai mengalahkan Watford.
Bermain di Stadion Old Trafford, 10 Januari 2021, Man United ketika itu menang 1-0 berkat gol semata wayang Scott McTominay.
Baca juga: Jadwal Piala FA Malam Ini - Tersaji Duel Man United Vs Liverpool di Old Trafford
Sementara itu, sang tamu, Liverpool, sebelum ini mengalahkan sesama klub peserta Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, Aston Villa.
The Reds, julukan Liverpool, mengalahkan Aston Villa dengan skor telak, 4-1.
Menjelang laga, Man United mengantongi modal positif. Mereka tak terkalahkan dalam lima laga terakhir di Premier League.
Man United pun tampil cukup meyakinkan dengan mencetak enam gol dan hanya kebobolan dua kali pada kelima laga tersebut.
Di sisi lain, Liverpool tengah berjuang bangkit dari keterpurukan. Mereka gagal memetik kemenangan dalam lima laga terakhir di Premier League.
Baca juga: Man United Vs Liverpool, Klopp: Tim Jeblok Bukan Salah Mo Salah
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan