"Kami melakukan apa yang kami bisa di lapangan ini," kata Zidane.
"Namun, itu sudah masa lalu sekarang," tuturnya.
Sebelumnya, Badai Filomena juga telah membuat laga lainnya, Atletico Madrid vs Athletic Bilbao, Sabtu (9/1/2021) sore waktu setempat harus ditunda.
Laga tersebut ditunda karena skuad Athletic Bilbao tidak bisa melakukan perjalanan ke Madrid setelah Bandara Internasional Barajas ditutup.
Alasan lain yang membuat laga Atletico Madrid vs Athletic Bilbao ditunda adalah lapangan Stadion Wanda Metropolitano sudah tertutup salju.
Adapun hasil laga itu membuat Madrid tertahan di posisi kedua klasemen sementara La Liga Spanyol.
Pasukan Zidane kini merangkum 37 poin dari 18 kali berlaga, tertinggal satu poin dari Atletico yang baru memainkan 15 kali pertandingan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.