Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala FA - Tim Wayne Rooney yang Diperkuat Sepupu Steven Gerrard Kalah dari Tim Kasta Keenam Liga Inggris

Kompas.com - 09/01/2021, 22:35 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Derby County harus mengakui kekuatan Chorley pada laga babak ketiga Piala FA, Minggu (9/1/2021).

Chorley merupakan tim dari kasta keenam Liga Inggris. Mereka berhak lolos ke babak keempat Piala FA untuk pertama kali sepanjang 138 tahun sejarah mereka setelah mengalahkan Derby County 2-0.

Namun, laga Piala FA ini jauh dari pertandingan biasa.

Derby County yang musim ini dilatih secara interim oleh legenda Manchester United, Wayne Rooney, tak bisa menurunkan seluruh tim utama karena kasus Covid-19 yang merebak.

Rooney dan seluruh anggota tim senior Derby menjalani karantina mandiri.

Sebagai gantinya, pelatih tim junior Pat Lyons menurunkan tim Derby County yang sama sekali belum pernah merasakan satu menit pun pertandingan di level senior.

Para pemain bahkan harus memakai nomor punggung 1-11 karena tak satu pun dari mereka sudah diberi nomor punggung tim utama musim ini.

Salah satu debutan pada laga tersebut adalah striker Bobby Duncan.

Penyerang berusia 19 tahun itu, seperti rekan-rekannya, menjalani debut bagi Derby pada laga ini.

Baca juga: Tim Utama Ambruk karena Covid-19, Derby Mainkan Tim Muda di Piala FA

Hal yang membuat menarik adalah Bobby Duncan merupakan saudara sepupu legenda Liverpool, Steven Gerrard.

Per laporan dari TalkSport, Bobby Duncan bermain bagi tim akademi Liverpool musim lalu.

Namun, ia dan agennnya, Saif Rubie, terlibat cekcok dengan kubu Anfield. Pemain remaja tersebut menilai ia tak cukup dapat kesempatan di tim utama Juergen Klopp.

Cekcok tersebut sampai melibatkan legenda Liverpool Jamie Carragher di media sosial dan Duncan akhirnya pergi ke Fiorentina di Serie A.

Namun, transfer tersebut tak berjalan lancar karena Duncan hanya bermain untuk tim U19 Fiorentina walaupun Liverpool melepasnya karena ia ingin tampil di tim utama La Viola.

Baca juga: Belum Lagi Tumbangkan Klub Kasta Keenam, Derby County Keok oleh Pandemi

Kesempatan untuk memesona bagi Derby County lawan tim peringkat ke-125 di piramida sepak bola Inggris ini pun gagal dimanfaatkan oleh Duncan.

Bermain dengan nomor punggung sembilan, ia dan rekan-rekannya tak bisa berbicara banyak.

Derby kebobolan dalam 10 menit awal dan mereka gagal mengancam gawang Chorley sepanjang laga.

Mereka pun kembali kebobolan enam menit sebelum bubar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com