Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benevento Vs AC Milan, Inzaghi: Semua Orang Tahu Saya Cinta Milan

Kompas.com - 03/01/2021, 16:02 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Benevento, Filippo "Pippo" Inzaghi, akan menjalani laga emosional melawan mantan timnya, AC Milan.

Duel Benevento vs AC Milan merupakan laga pekan ke-15 Liga Italia yang akan dihelat di Stadion Ciro Vigorito, Senin (4/1/2021) dini hari WIB.

Sebelum menjadi pelatih Benevento, Inzaghi pernah menjadi bagian dari AC Milan, baik sebagai pemain maupun pelatih.

Sebagai pemain, Inzaghi membela AC Milan selama 11 tahun sejak 2001 hingga akhirnya pensiun pada akhir musim 2011-2012.

Pria asal Italia itu mencapai puncak kariernya di AC Milan dengan meraih total delapan trofi bergengsi termasuk dua gelar juara Liga Champions.

Baca juga: Benevento Vs AC Milan - 3 Pilar Rossoneri Kembali, Ibrahimovic...

Setelah pensiun, Inzaghi melanjutkan kariernya sebagai pelatih tim muda AC Milan selama kurang lebih dua tahun hingga 2014.

Pada musim 2014-2015, Inzaghi resmi ditunjuk AC Milan sebagai pelatih tim utama.

Namun, kerja sama keduanya tidak berjalan mulus seperti saat Inzaghi masih menjadi pemain.

Inzaghi dipecat dari kursi pelatih AC Milan pada akhir musim 2014-2015 setelah performa tim tak kunjung membaik.

Dalam 40 pertandingan, Inzaghi sebagai pelatih hanya bisa mengantar AC Milan meraih 14 kemenangan dan 13 hasil imbang.

Meski kerja sama terakhirnya dengan AC Milan berujung buruk, Inzaghi mengaku masih mencintai tim yang dijuluki Rossoneri itu hingga saat ini.

Baca juga: Stefano Pioli: Melanjutkan Kesaktian AC Milan pada Tahun 2020

Rasa cinta itulah yang membuat Inzaghi mengaku sangat emosional menyambut laga melawan AC Milan kali ini.

"Ini terasa seperti pertandingan melawan Lazio, ketika saya harus menghadapi adik saya, Simone Inzaghi," kata Inzaghi dikutip dari situs Football Italia.

"Itu adalah pengalaman yang sulit dan emosional sebagai manusia. Sulit untuk dijelaskan," ucap Inzaghi menambahkan.

"Semua orang tahu saya sangat mencintai AC Milan. Saya pikir fans AC Milan juga merasakan hal yang sama," tutur Inzaghi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com