Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Wolves, Wijnaldum Kabulkan Permohonan Virgil van Dijk

Kompas.com - 07/12/2020, 19:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, berhasil mengabulkan permohonan rekan setimnya, Virgil van Dijk, pada laga kontra Wolverhampton Wanderers (Wolves) di Stadion Anfield, Senin (7/12/2020) dini hari WIB.

Laga Liverpool vs Wolves yang termasuk dalam rangkaian pekan ke-11 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, itu berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Salah satu gol yang dicatatkan Liverpool tercipta melalui aksi Wijnaldum pada menit ke-58.

Gelandang berkebangsaan Belanda itu mencetak gol dari luar kotak penalti.

Dia melancarkan tendangan keras yang tak mampu diantisipasi oleh kiper Wolves, Rui Patricio.

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Wolves - Menang Telak, The Reds Tempel Ketat Tottenham

Wijnaldum bukan hanya membantu Liverpool meraih kemenangan atas Wolves.

Lewat sumbangan satu golnya, dia sekaligus mengabulkan permohonan rekan setimnya, Virgil van Dijk.

Adapun Van Dijk saat ini masih dibekap cedera akibat tekel keras yang dilancarkan kiper Everton, Jordan Pickford.

Alhasil, dia hanya bisa menyaksikan perjuangan Liverpool dari bangku penonton saat bersua Wolves.

Namun, sebelum laga, Van Dijk disebut sempat berbicara kepada Wijnaldum.

Baca juga: Sudah 11 Laga Tanpa Van Dijk, Bagaimana Kualitas Benteng Liverpool?

Berdasarkan cerita Wijnaldum, Van Dijk meminta agar dirinya mencetak gol ke gawang Wolves.

Wijnaldum yang sejak awal berjanji untuk mempersembahkan setiap golnya untuk Van Dijk mengabulkan permohonan tersebut.

Dia membobol gawang Wolves dan mempersembahkan gol itu untuk Van Dijk.

"Saya sudah mengatakan bahwa setiap gol yang saya cetak musim ini akan saya persembahkan untuknya (Van Dijk) karena kami semua merindukannya," kata Wijnaldum, dikutip dari Goal.

"Sangat menyenangkan bisa melihat dia kembali (ke Anfield). Dia berkata kepada saya di ruang ganti, 'Saya ingin melihat sesuatu hari ini, saya ingin gol'," ujar Wijnaldum sambil menirukan kata-kata Van Dijk.

Baca juga: Liverpool Vs Wolves - Di Depan Suporter, Klopp Bahagia dan Merinding

Selain di Liverpool, Wijnaldum dan Van Dijk juga tergabung bersama tim nasional Belanda.

Berdasarkan data Transfermarkt, Wijnaldum kini sudah mencatatkan 62 penampilan bersama timnas berjuluk Der Oranje tersebut.

Sementara itu, Van Dijk memiliki jumlah penampilan lebih sedikit, 34 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com