Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak I Tottenham Vs Arsenal - Duet Kane-Son Gemilang, The Lilywhites Unggul

Kompas.com - 07/12/2020, 00:39 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 2-0 atas Arsenal

Duel Tottenham vs Arsenal pada lanjutan pekan ke-11 Liga Inggris, berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (6/12/2020) malam WIB. 

Gol-gol Tottenham dicetak Son Heung-min (13') dan Harry Kane (45+1')

Baca juga: Link Live Streaming Tottenham Vs Arsenal, Kick-off 23.30 WIB

Jalannya babak pertama Tottenham vs Arsenal 

Tottenham Hotspur langsung mendapat hadiah tendangan bebas saat laga memasuki menit kedua. 

Namun, sepakan Eric Dier tak mampu mengancam gawang Arsenal. Tendangannya masih melambung jauh di atas mistar gawang. 

Giliran Arsenal yang menciptakan peluang dari situasi bola mati pada menit ketujuh. Willian mengambil tendangan bebas, tetapi masih bisa diblok pemain Tottenham. 

Bola lalu jatuh di kaki Bukayo Saka. Sayangnya, tembakan pemain berusia 19 tahun itu juga belum membuahkan hasil. 

Tottenham Hotspur membuka keunggulan berkat aksi Son Heung-min pada menit ke-13.

Berawal dari serangan balik cepat, Son Heung-min yang memanfaatkan umpan Harry Kane menggiring bola ke sisi kiri pertahanan Arsenal, sebelum melepas tendangan dari luar kotak penalti yang membuat Bernd Leno tak berkutik. 

Skor 1-0 untuk keunggulan sementara Tottenham Hotspur. 

Baca juga: Tottenham Vs Arsenal, Mourinho Peringatkan The Lilywhites soal Perburuan Juara Liga Inggris

Pada menit ke-27, tuan rumah nyaris menggandakan keunggulan. Namun, tendangan tepat sasaran Pierre-Emile Hojbjerg bisa dibaca dengan baik oleh Bernd Leno. 

Giovani Lo Celso menebar ancama ke Arsenal pada menit ke-36.

Dia merebut bola dari kawalan Thomas Partey lalu berlari sendirian ke area pertahanan Arsenal. Belum beruntung, upayanya bisa digagalkan Rob Holding. 

The Gunners, julukan Arsenal, memenangi tendangan bebas pada menit ke-44. Meski demikian, tandukan Harry Kane menggagalkan upaya pasukan Mikel Arteta itu.  

Arsenal justru makin tertinggal setelah Harry Kane yang menyambut umpan Son Heung-min berhasil membobol gawang Bernd Leno pada menit ke-45+1.

Babak pertama: Tottenham Hotspur 2-0 Arsenal 

Susunan pemain Tottenham vs Arsenal

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Lloris (PG), 3-Reguilon, 4-Alderweireld, 15-Eric Dier, 24-Aurier, 5-Pierre-Emile Hojbjerg, 7-Son Heung-min, 17-Sissoko, 18-Lo Celso, 23-Bergwijn, 10-Harry Kane.

Cadangan: 12-Joe Hart (PG), 14-Joe Rodon, 33-Ben Davies, 8-Harry Winks, 9-Bale, 9-Moura, 45-Carlos Vinicius.

Pelatih: Jose Mourinho.

Arsenal (3-4-3): 1-Bernd Leno (PG), 3-Kieran Tierry, 6-Magalhaes, 16-Rob Holding, 2-Bellerin, 7-Bukayo Saka, 18-Thomas Partey, 34-Granit Xhaka, 9-Lacazette, 12-Willian, 14-Aubameyang.

Cadangan: 13-Runarsson (PG), 20-Mustafi, 8-Ceballos, 15-Maitland-Niles, 25-Elneny, 28-Willock, 30-Nketiah.

Pelatih: Mikel Arteta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com