KOMPAS.com - Derbi London Utara antara Tottenham Hotspur dan Arsenal menjadi menu utama pada pekan ke-11 Liga Inggris 2020-2021.
Duel Tottenham vs Arsenal bakal digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (6/12/2020) malam WIB.
Menjelang laga derbi, Tottenham Hotspur memiliki catatan impresif. Mereka belum menderita kekalahan pada sembilan laga terakhir di liga.
Klub berjulukan The Lilywhites tersebut tercatat meraih enam kemenangan dan tiga hasil imbang.
Baca juga: Tottenham Vs Arsenal, Siapa Raja Gol Derbi London Utara?
Serangkaian hasil gemilang itu mengantarkan Tottenham Hotspur bertengger di puncak klasemen dengan koleksi 21 poin.
Tren positif Tottenham Hotspur disempurnakan dengan rekor pribadi sang pelatih, Jose Mourinho, kontra Arsenal.
Melansir Transfermarkt, Mourinho sudah 10 kali menjamu Arsenal. Jumlah itu dia catat selaam menjadi manajer Chelsea, Manchester United, dan Tottenhan Hotspur.
Hasilnya terbilang mengesankan. Mourinho belum pernah menderita kekalahan.
Juru taktik asal Portugal itu mengemas enam kemenangan dan empat hasil imbang saat menghadapi Arsenal di markas tim yang dia tangani.
Meski demikian, Mourinho tak peduli dan menyebut bahwa rekor tersebut tak berarti dalam laga Tottenham vs Arsenal mendatang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.