Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ironi Arsenal: Sempurna di Liga Europa, Terpuruk di Liga Inggris

Kompas.com - 04/12/2020, 10:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Angka tembakan tepat sasaran Arsenal di Liga Europa melonjak drastis pada laga melawan Rapid Wina.

Arsenal pada laga dini hari ini sukses melepaskan 11 tembakan tepat sasaran dengan empat di antaranya berbuah gol.

Itu adalah jumlah tembakan tepat sasaran tertinggi yang bisa diciptakan Arsenal dalam satu laga sejak ditinggal Arsene Wenger pensiun pada 2018.

Seusai laga melawan Rapid Wina, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memuji anak asuhnya yang berhasil menjaga konsistensi di Liga Europa.

Arteta berharap konsistensi itu segera menular di Liga Inggris terlebih akhir pekan ini Arsenal akan menghadapi rival sekotanya, Tottenham Hotspur.

Baca juga: Jelang Tottenham Vs Arsenal, Mourinho Lempar Pujian untuk Arteta

"Benar, kami sangat konsisten di Liga Europa. Saya pikir para pemain sudah menunjukkan energi, karakter, dan agresivitas yang bagus hari ini," kata Arteta dikutip dari situs resmi klub.

"Anda bisa merasakan keinginan pemain Arsenal untuk bangkit dari kekalahan akhir pekan lalu sejak menit pertama hari ini," ucap Arteta.

"Sekarang, kami akan bersiap untuk menghadapi Tottenham. Kami sudah tidak sabar menantikan laga spesial itu. Kami berharap bisa mengulangi penampilan hari ini akhir pekan nanti," tutur Arteta menambahkan.

Duel Tottenham vs Arsenal merupakan laga pekan ke-11 Liga Inggris yang akan dihelat di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (6/12/2020) malam WIB.

Arsenal wajib menang pada laga bertajuk Derbi London Utara itu jika ingin memangkas jarak dengan Tottenham Hotspur di klasemen Liga Inggris.

Tottenham asuhan Jose Mourinho saat ini menempati puncak klasemen Liga Inggris dengan keunggulan delapan angka dari Arsenal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com