Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Direksi Barcelona Siapkan 3 Nama untuk Gantikan Lionel Messi

Kompas.com - 17/11/2020, 11:40 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Calon anggota direksi Barcelona, Toni Nadal, menyebutkan tiga nama pemain yang berpotensi jadi penerus Lionel Messi di klub asal Catalan tersebut.

Toni Nadal, yang merupakan paman dari petenis Rafael Nadal, diproyeksikan oleh salah satu kandidat Presiden Barcelona, Victor Font, sebagai calon anggota direksi.

Ia pun menyatakan sudah memiliki rencana untuk 'memunculkan' sosok penerus Messi di Barcelona.

Nadal yakin bahwa saat ini Blaugrana sudah memiliki tiga nama penerus ideal yang bisa menggantikan La Pulga (julukan Messi).

Ketiga nama yang dimaksud Nadal adalah Ansu Fati, Pedri, dan Francisco Trincao.

Baca juga: Terlanda Cedera Pemain, Pelatih Barcelona Punya Pilihan Terbatas

Kendati demikian, Nadal juga memaklumi bahwa menjadi penerus Messi dan memiliki kualitas yang sama dengan kapten timnas Argentina itu akan sangat sulit.

"Saat ini kami harus mencoba dan menikmati fakta bahwa Messi ada di sana," kata Nadal yang dikutip dari Sport.

"Sayangnya, Messi tidak akan bertahan selamanya dan akan meninggalkan kekosongan yang besar bagi kita semua yang telah menikmatinya selama bertahun-tahun."

"Tidak ada pilihan lain, klub ini berusia lebih dari 100 tahun, kami telah mengalami masa tanpa Messi dan pada titik tertentu. Sayangnya, kami harus tanpa dia lagi, jadi kami harus mempersiapkan diri dengan baik."

"Menjadi Messi yang lain sangat sulit bagi siapa pun. Bahkan hampir tidak mungkin. Menjadi yang terbaik dalam sejarah sangatlah sulit."

"Apa yang harus dicoba dan dilakukan oleh setiap atlet adalah mencapai level maksimalnya, tetapi itu hampir tidak akan pernah menjadi sama seperti Messi, meskipun saya pikir Ansu Fati adalah pemain hebat dan karena usia dan bakatnya, dia adalah salah satu dari sekian kemungkinan bintang hebat era pasca-Messi. Pedri juga tampak sangat baik bagi saya, dan Trincao juga," tutur Nadal menambahkan.

Nadal menyebut dirinya dan Font akan berusaha sebisa mungkin mempertahankan Lionel Messi.

Pasalnya, kontrak megabintang Barcelona itu akan habis pada akhir musim ini dan belum diperpanjang sampai saat ini.

"Saya tidak tahu apakah saya melihat diri saya mampu, tapi saya akan mencoba untuk yakin," ucap Nadal.

"Saya berharap mereka memberi saya kesempatan untuk mencoba. Saya ingin melihat Messi memenangkan Liga Champions lagi bersama kami, memenangkan Ballon d'Or dan saya ingin dia membantu kami membuat proyek yang menarik," ujar Nadal melanjutkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com