Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Kompetisi Tak Jelas, Persib Hentikan Aktivitas Latihan

Kompas.com - 01/11/2020, 18:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung menghentikan aktivitas sepak bolanya hingga batas waktu yang tak ditentukan.

Hal tersebut merupakan respons dari keputusan PSSI yang menunda penyelenggaraan lanjutan kompetisi musim ini hingga awal tahun depan.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengatakan pihaknya sudah mendapatkan surat resmi dari PSSI terkait penundaan tersebut.

Namun, dalam surat, tidak dicantumkan jadwal pasti penyelenggaraan lanjutan kompetisi.

Alberts mengakui, hal tersebut tentu saja sangat membingungkan. Pasalnya, dengan keterangan jadwal yang tidak jelas, dia tidak bisa menyusun program persiapan yang tepat bagi para pemain.

Baca juga: Pelatih Persib Bicara Kans Ferdinand Kembali ke Bandung

"Sayangnya dalam surat yang kami terima belum menjelaskan secara pasti kapan kami liga akan dimulai, juga bagaimana kami memulainya dan hingga kapan kami baru akan memulainya. Jadi kami masih kebingungan," kata Alberts kepada wartawan, Minggu (1/11/2020).

Enggan larut dalam ketidakpastian terkait jadwal lanjutan kompetisi, Alberts memutuskan meliburkan aktivitas latihan tim Persib.

Menurut dia, hal tersebut dilakukan untuk menjaga mentalitas dan motivasi Supardi Nasir dkk.

Bila para pemain terus dipaksakan untuk melanjutkan program persiapan dalam situasi seperti ini, dikhawatirkan pemain mengalami penurunan motivasi.

Oleh karena itu, menurut Alberts, sebaiknya pemain diliburkan sebagai upaya untuk menenangkan pikiran mereka.

Baca juga: Sikap Pelatih Persib Tanggapi Penundaan Kompetisi hingga Awal 2021

"Tentu kami mencari cara agar pemain tidak terdampak dengan situasi ini. Untuk saat ini kami juga terpaksa membatalkan latihan," kata Alberts.

Pelatih berkebangsaan Belanda itu berharap, PSSI segera memberikan keterangan yang jelas terkait jadwal lanjutan kompetisi musim ini.

Alberts tidak masalah bila kompetisi dilanjutkan pada awal tahun depan, tetapi dia meminta adanya kepastian tanggal lanjutan kompetisi musim ini.

"Jadi, kami ingin klarifikasi dan sekarang kami masih harus menunggu surat lainnya untuk mengetahui apa yang harus kami lakukan dan setelah itu mengambil keputusan yang tepat bersama pemain," tutur Alberts.

"Kapan kami bisa berlatih dan memulai bermain sepak bola lagi. Ketika kami mendapat surat yang baru, kami lebih tahu apa yang akan diharapkan berikutnya. Namun, untuk saat ini, kami berhenti berlatih," kata dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com