Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gladbach Vs Real Madrid, Zidane Kegirangan Eden Hazard Kembali

Kompas.com - 27/10/2020, 17:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, kegirangan karena Eden Hazard sudah kembali ke skuad dan kemungkinan bisa bermain pada laga melawan Borussia Monchengladbach.

Gladbach vs Real Madrid merupakan laga kedua Grup B Liga Champions yang akan dihelat di Stadion Borussia-Park, Rabu (28/10/2020) dini hari WIB.

Eden Hazard kemungkinan akan diturunkan pada laga tersebut karena termasuk ke dalam rombongan Real Madrid yang berangkat ke Jerman.

Eden Hazard sejauh ini sudah melewatkan sembilan pertandingan Real Madrid karena menderita cedera otot.

Baca juga: Courtois Menanti Eden Hazard Meledak di Real Madrid

Hazard mengalami cedera itu sejak akhir musim lalu dan baru pulih pada pertengahan Oktober 2020.

Zidane menilai kondisi Hazard saat ini sudah sangat membaik dan bisa tampil pada laga melawan Gladbach.

"Jika Hazard sudah kembali ke skuad, itu karena kondisinya saat ini sudah membaik. Ini adalah kabar baik untuk kami," kata Zidane dikutip dari situs Marca, Rabu (28/10/2020).

"Kami sangat senang Eden Hazard sudah kembali," ucap Zidane.

"Besok (laga melawan Gladabach), kita akan melihat bagaimana Real Madrid menggunakan Hazard. Ini adalah berita yang positif," ujar Zidane menambahkan.

Real Madrid saat ini terpuruk di dasar klasemen Grup B Liga Champions tanpa mengoleksi poin.

Los Blancos, julukan Real Madrid, harus menempati peringkat empat karena kalah 2-3 dari Shakhtar Donetsk pada laga pertama.

Baca juga: Zinedine Zidane Tetap Kalem soal Masa Depannya di Real Madrid

Menjelang laga melawan Gladbach, Real Madrid mendapat modal baik setelah berhasil mengalahkan rival abadinya, Barcelona, akhir pekan lalu.

Tidak tanggung-tangung, Real Madrid sukses mempermalukan Barcelona 3-1 di Stadion Camp Nou pada laga pekan ketujuh Liga Spanyol.

Zidane menilai kemenangan atas Barcelona itu membuat skuad Real Madrid saat ini semakin percaya diri dan siap untuk menghadapi Gladbach.

"Kami saat ini sedang berniat mengulangi penampilan seperti saat mengalahkan Barcelona, bermain konsisten selama 90 sebagai tim," kata Zidane.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com