Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/09/2020, 06:09 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Lazio mengawali musim ini secara sempurna dengan mengalahkan tuan rumah Cagliari pada Sabtu (26/9/2020).

Duel Cagliari vs Lazio yang dihelat di Sardegna Arena, dimenangkan Biancoceleste dengan skor 2-0.

Dua gol Lazio diciptakan oleh Manuel Lazzari (4') dan Ciro Immobile (74').

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Dua Tim Biru-Hitam Kompak Raih Kemenangan

Pelatih Lazio, Simone Inzaghi, menyebut kemenangan ini sebagai hasil yang penting untuk mengawali musim 2020-2021.

Meskipun, Simone juga mengeluhkan kondisi lapangan yang buruk.

"Para pemain tampil bagus, kami memenangkan pertandingan penting di lapangan yang sulit dan penuh perjuangan," ucap dia, dilansir dari laman resmi klub.

"Hasil ini merupakan awalan yang luar biasa," kata Simone.

Gelandang Lazio, Adam Marusic, juga menyebut lapangan di Sardegna Arena begitu sulit untuk digunakan bermain.

Namun, ia bersyukur timnya bisa menang.

"Saya senang dengan gol-gol dan performa tim, meskipun kemenangan diraih di lapangan yang sulit," kata Marusic seusai laga Cagliari vs Lazio.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com