Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perkembangan Timnas U19 Bagus, Shin Tae-yong Tingkatkan Intensitas Latihan di Kroasia

Kompas.com - 01/09/2020, 20:00 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Shin Tae-yong mulai meningkatkan intensitas latihan timnas U19 Indonesia di Kroasia.

Pelatih kepala timnas Indonesia itu mengatakan, skuad Garuda Muda menunjukkan perkembangan positif selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia.

Para pemain timnas U-19 Indonesia dijadwalkan menjalani latihan tiga kali sehari mulai Senin (31/8/2020) kemarin.

Jadwal latihan pagi dimulai pukul 10.30 waktu setempat, sedangkan latihan sore pukul 16.00 waktu setempat.

Setelah itu, para penggawa skuad Garuda Muda juga diwajibkan mengikuti latihan malam yang dimulai pukul 21.00 waktu setempat.

Tim pelatih pun memberikan berbagai menu latihan untuk timnas U-19, mulai dari latihan fisik, teknik, peningkatan mentan, dan sebagainya.

Shin Tae-yong pun merasa puas karena timnas U-19 menunjukkan perkembangan positif hari demi hari.

"Saat ini, perkembangan tim sudah semakin positif setiap harinya," kata Shin Tae-yong, dilansir dari situs resmi PSSI, Selasa (1/9/2020).

"Proses adaptasi pemain berjalan baik dan pemain selalu bekerja keras dan semangat terus."

Melihat peningkatan performa timnas U19 selama menjalani TC di Kroasia, Shin Tae-yong pun mulai meningkatkan intensitas latihan.

Selain itu, Shin Tae-yong juga mulai memberikan latihan taktik kepada para pemain pilihannya di skuad Garuda Muda.

"Kami meningkatkan intensitas latihan mulai hari ini dan berikan materi taktik dan lain-lainnya," kata Shin Tae-yong.

Baca juga: Di Kroasia, Shin Tae-yong Genjot Latihan 3 Kali Sehari untuk Timnas U19 Indonesia

Bukan hanya soal peningkatan tim, Shin Tae-yong juga senang karena para pemain timnas U19 tidak mengalami kendala dalam beradaptasi di Kroasia.

Sebagai informasi, suhu di Kroasia saat ini berkisar antara 25-26 derajat celcius. 

Namun, suhu udara di sana turun menjadi 16-17 derajat celcius setiap sore hingga malam hari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com