Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sevilla Vs Man United, Rekor Raja Liga Europa Halangi Setan Merah

Kompas.com - 16/08/2020, 14:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOLN, KOMPAS.com - Semifinal Liga Europa pertama musim ini akan mempertemukan Sevilla vs Manchester United.

Laga Sevilla vs Man United akan berlangsung di Stadion RheinEnergie, Koln, Jerman, Senin (17/8/2020) dini hari WIB.

Link live streaming Sevilla vs Man United akan tersedia pada akhir artikel.

Man United akan mendapatkan ujian berat karena lawan yang dihadapi kali ini adalah raja Liga Europa.

Sevilla sampai saat ini masih berstatus tim tersukses dalam sejarah Liga Europa dengan koleksi lima gelar juara.

Hebatnya, Sevilla tidak pernah tersingkir ketika sudah menginjakkan kakinya di semifinal Liga Europa.

Lima trofi juara Sevilla didapat pada musim 2005-2006, 2006-2007, 2013-2014, 2014-2015, dan 2015-2016.

Baca juga: Prediksi dan Link Live Streaming Sevilla Vs Man United di Liga Europa

Rekor 100 persen kemenangan di semifinal dan final Liga Europa tentu menjadi kabar buruk untuk Manchester United.

Man United secara pengalaman kalah jauh dari Sevilla karena baru empat kali berkompetisi di Liga Europa, termasuk musim ini.

Prestasi terbaik Man United di Liga Europa adalah juara pada musim 2016-2017 ketika masih dilatih Jose Mourinho.

Selain rekor sempurna Sevilla, faktor pengalaman Ole Gunnar Solskjaer membuat Man United tidak dijagokan pada laga nanti.

Sejak ditunjuk menjadi pelatih pada Desember 2018, Solskjaer belum pernah membawa Man United ke final turnamen.

Prestasi terbaik Solskjaer sejauh ini hanyalah mengantar Man United sampai ke semifinal Piala FA dan Piala Liga Inggris.

Dua semifinal itu didapat Man United musim ini. Man United gagal ke final Piala FA setelah kalah 1-3 dari Chelsea.

Adapun laju Man United di semifinal Liga Inggris dihentikan oleh rival sekotanya, Manchester City, dengan agregat 2-3.

Baca juga: Sevilla Vs Man United, Duet Pogba-Fernandes Bakal Jadi Kunci Permainan Setan Merah

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com