Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mikel Arteta Ingin Lihat Aubameyang Cetak 100 Gol Lagi untuk Arsenal

Kompas.com - 02/07/2020, 09:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Arsenal

KOMPAS.com - Mikel Arteta berharap Pierre-Emerick Aubameyang bisa mencetak 100 gol lagi, setelah tampil apik dalam laga Arsenal vs Norwich di Liga Inggris.

Pierre-Emerick Aubameyang tampil gemilang pada pertandingan Arsenal vs Norwich yang berlangsung di Stadion Emirates, Kamis (2/7/2020) dini hari WIB.

Berkat penampilan apik Aubameyang, Arsenal meraih kemenangan 4-0 atas Norwich.

Dua gol kemenangan Arsenal dicetak oleh Aubameyang pada menit ke-33 dan ke-67.

Sementara itu, dua gol lainnya dibukukan oleh Granit Xhaka (37') dan Cedric Soares (81').

Aubameyang pun mencatatkan rekor setelah melesatkan dua gol ke gawang Norwich.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Arsenal Salip Tottenham, Chelsea Gagal Jauhi Man United

Dia tercatat sebagai pemain Arsenal tercepat yang mencetak 50 gol dengan penampilan paling sedikit yakni 79 pertandingan di Premier League, kasta teratas Liga Inggris.

Pemain berusia 31 tahun itu memecahkan rekor legenda Arsenal, Thierry Henry, yang mencetak 50 gol melalui 83 penampilan.

"Semoga dia bisa mencetak 100 gol lagi, tetapi saya tahu, saya bukan pesulap," kata pelatih Arsenal, Mikel Arteta, dikutip dari laman resmi Arsenal, Kamis (2/7/2020).

"Apa yang dia raih hari ini, menjadi pemain Arsenal tercepat yang mencetak 50 gol di Premier League, menunjukkan mentalitasnya dan cara dia bekerja setiap hari," ujar Arteta lagi.

Oleh karena itu, Mikel Arteta juga berharap klub egera memberikan perpanjangan kontrak untuk Aubameyang sehingga sang pemain bisa tetap tinggal di Stadion Emirates.

Seperti yang diketahui, kontrak Aubameyang tersisa satu tahun lagi, tepatnya hingga akhir Juni 2021.

"Dia menjadi pemain yang lebih bagus setiap harinya. Jadi, semoga kami bisa melihatnya di sini untuk waktu yang lama," tutur pelatih asal Spanyol ini.

"Akan tetapi, saya serahkan pada klub dan semua pihak yang mengurus soal kontrak itu."

"Aubameyang paham soal pendapat saya tentang dia dan proyek yang ingin saya buat, di mana dia menjadi bagian dari proyek itu."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com