KOMPAS.com - Erling Braut Haaland kembali mencatatkan rekor pada laga pekan ke-31 Bundesliga Fortuna Duesseldorf vs Borussia Dortmund, Sabtu (13/6/2020) malam WIB.
Pada laga Duesseldorf vs Dortmund yang berlangsung di Stadion Merkur Spielarena, Haaland sukses menyumbangkan satu gol pada menit ke-90+6 sekaligus membawa timnya meraih kemenangan 1-0 atas tuan rumah.
Impresifnya, sumbangan satu gol tersebut dibukukan penyerang andalan Dortmund itu kala berstatus sebagai pemain pengganti.
Haaland baru masuk pada menit ke-61, menggantikan gelandang asal Belgia, Axel Witsel.
Baca juga: Hasil Liga Jerman - Dortmund Menang Dramatis, Haaland Beraksi Lagi
Dengan demikian, Haaland sudah menciptakan enam gol dalam ajang Bundesliga musim ini ketika memulai laga pada babak kedua.
Melansir dari Opta, tidak ada pemain lain yang mampu melampaui raihan penyerang berusia 19 tahun itu.
Adapun Haaland menyamai pencapaian super-sub asal Jerman yang saat ini membela Freiburg, Nils Petersen.
Sebelumnya, Petersen mencatatkan torehan serupa pada musim 2014-2015.
6 - No player has ever scored more goals as a substitute in the second half of a #Bundesliga season than @ErlingHaaland in the current campaign (6, same as Nils Petersen 2014-15). Joker. #F95BVB pic.twitter.com/MPujsiLxfZ
— OptaFranz (@OptaFranz) June 13, 2020
Rekor baru seperti menjadi santapan hangat bagi Haaland. Sebelumnya, dia berhasil mencetak hattrick hanya dalam 23 menit.
Dia pun merupakan debutan pertama Bundesliga yang mencetak hattrick ketika masuk sebagai pemain pengganti.
Baca juga: Seperti Haaland, Top Scorer Piala Dunia Juga Pernah Cetak Hattrik pada Laga Debut
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.