KOMPAS.com - Striker Barcelona, Luis Suarez, yakin dirinya sudah bisa bermain saat Liga Spanyol yang kini ditunda kembali bergulir.
Suarez saat ini sedang menjalani masa pemulihan setelah melakukan operasi lutut pada Januari lalu.
Terkait dengan kondisinya saat ini, Suarez optimistis bisa pulih lebih cepat dari prediksi awal dua bulan.
"Saya diprediksi bisa kembali bermain awal Mei. Namun, setelah berkonsultasi dengan dokter, kemungkinan saya bisa pulih lebih cepat," kata Suarez dikutip dari situs Marca.
"Saya menjalani masa pemulihan ini dengan sangat baik. Dokter juga mengatakan seperti itu. Pernyataan dokter membuat saya lebih bersemangat untuk segera pulih," ujar Suarez menambahkan.
Baca juga: Imbas Virus Corona, Barcelona Pertimbangkan Pengurangan Gaji Pemain
Akibat pandemi virus corona, Liga Spanyol diputuskan ditunda sejak Kamis (12/3/2020) sampai 3 April mendatang.
Terkini, presiden La Liga, Javier Tebas, menyebut masa penundaan Liga Spanyol kemungkinan akan diperpanjang setidaknya sampai pertengahan Mei 2020.
Meski demikian, Javier Tebas masih optimistis Liga Spanyol musim ini bisa diselesaikan karena UEFA memberi kelonggaran sampai 30 Juni.
"Keputusan UEFA menunda Euro 2020 hingga 2021 membuat kami memiliki kesempatan menyelesaikan kompetisi domestik," ujar Javier Tebas.
"Pertengahan Mei semua kompetisi di Eropa harus kembali berjalan. Namun, itu semua tergantung pada bagaimana perkembangan pandemi virus corona," ujar Javier Tebas menambahkan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.