Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Persib Bandung, Masa Lalu Tak Goyahkan Tekad Mario Gomez

Kompas.com - 08/03/2020, 07:45 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


MALANG, KOMPAS.com - Mario Gomez tidak menampik pertandingan antara Arema FC kontra Persib Bandung mengulik cerita lama.

Pelatih Arema FC Mario Gomez mengaku memiliki kenangan indah bersama Persib, klub yang pernah dia latih pada musim 2018.

Karena itu, pertandingan Arema FC vs Persib Bandung pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020 menjadi ajang reuni bagi Mario Gomez di Stadion Kanjuruhan, Minggu (8/3/2020) sore.

Akan tetapi, Mario Gomez menegaskan, cerita-cerita tersebut tidak akan berpengaruh pada pertandingan.

Dia menegaskan prioritas utamanya saat ini adalah Arema FC.

Baca juga: Jelang Big Match Liga 1, Prediksi Susunan Pemain Arema FC FC Vs Persib 

"Dua tahun lalu saya bekerja di Persib, saya memiliki kenangan indah di sana. Namun, saya profesional, sekarang saya berada di Arema dan saya akan bekerja keras untuk kemenangan Arema," kata pelatih asal Argentina tersebut.

Mario Gomez mengatakan, Persib Bandung bukanlah satu-satunya tim yang menorehkan cerita manis.

Semua tim yang pernah dilatih pun pasti memiliki ceritanya sendiri. Kini dia sedang menulis cerita tersebut di Arema FC.

Baca juga: Klarifikasi Robert Alberts soal Laga Arema vs Persib Digelar Tanpa Penonton

"Bisa saja musim depan saya masih ada di sini atau mungkin juga tidak ada di sini lagi, tetapi yang jelas saya selalu menikmati klub saya latih. Baik itu di Johor, di Bandung, di Borneo, dan termasuk di Arema," ucapnya.

Bicara soal cerita, pertandingan Arema FC vs Persib Bandung tersebut selalu memiliki cerita yang menarik untuk dibahas.

Salah satu fakta yang cukup unik adalah kedua pelatih pernah saling melatih di kubu lawan.

Baca juga: Hasrat Robert Rene Alberts di Laga Akbar Liga 1 2020 Arema Vs Persib

Robert Rene Albert yang saat ini menukangi Persib Bandung tercatat pernah membawa Arema di puncak kejayaan pada 2010 silam.

Sementara itu, Mario Gomez adalah pelatih Persib Bandung pada musim 2018 lalu.

"Laga penting. Memang Roberts pernah menjadi pelatih Arema dan saya juga pernah melatih Persib Bandung," katanya.

"Namun, itu bukanlah laga final, yang paling penting adalah tiga poin karena masih ada 32 pertandingan lagi di kompetisi ini," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com