Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Skuad Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Marcelo Absen, Neymar Kembali

Kompas.com - 07/03/2020, 15:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Marca,CBF

KOMPAS.com - Pelatih timnas Brasil, Adenor Leonardo Bacchi atau biasa disapa Tite, telah resmi mengumumkan pemain yang dipanggil untuk melakoni kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Tite menyampaikan pengumuman resmi tersebut pada Jumat (6/3/2020) waktu Brasil.

Kualifikasi Piala Dunia 2022, zona Amerika Selatan akan dimulai pada akhir Maret 2020.

Pada pertandingan pertama kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut, Brasil akan menjamu Bolivia di Stadion Arena Pernambuco, pada Jumat (27/3/2020).

Baca juga: Arda Turan Coba Peruntungan di Brasil

Pada pertandingan kedua, Brasil akan bertandang ke markas Peru Stadion Nasional, pada Rabu (1/4/2020).

Dalam daftar pemain yang dipanggil tersebut, tidak ada nama Alisson Becker, Marcelo, dan Vinicius Junior.

Alisson Becker tidak dipanggil karena mengalami cedera otot sebelum laga melawan Chelsea pada putaran kelima Piala FA di Stadion Stamford Bridge, Rabu (4/3/2020).

Sementara itu, Marcelo dan Vinicius Junior tidak dipanggil karena alasan teknis.

Selain itu, sang megabintang Paris Saint-Germain (PSG) masuk dalam daftar pemain yang dipanggil Tite.

Dalam pemanggilan nama pemain tersebut, Tite menjelaskan alasan pemilihan skuad yang dibawa untuk laga kualifikasi Piala Dunia 2022.

"Semua dipilih berdasarkan tahap persiapan baik dari segi fisik, penyesuaian diri dengan klub dan hal-hal lainnya yang menjadi pertimbangan terpilihnya skuad ini," kata Tite yang dilansir dari laman resmi cbf.com.br.

Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022, Brasil Bersua Bolivia

Berikut 24 pemain timnas Brasil di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

#SeleçãoBrasileira convocada! Veja os nomes da nova lista do técnico Tite. ????????????? ? #JogaBola #GigantesPorNatureza

Sebuah kiriman dibagikan oleh Seleção Brasileira de Futebol (@cbf_futebol) pada 6 Mar 2020 jam 6:36 PST

Kiper: Ederson (Manchester City), Ivan Quaresma da Silva (Ponte Preta), Weverton Pereira da Silva (Palmeiras).

Bek: Dani Alves (Sao Paulo), Danilo (Juventus), Alex Sandro (Juventus), Renan Lodi (Atletico Madrid), Eder Militao (Real Madrid), Felipe Augusto (Atletico Madrid), Marquinhos (PSG), Thiago Silva (PSG).

Gelandang: Arthur Melo (Barcelona), Bruno Guimaraes (Lyon), Casemiro (Real Madrid), Everton Ribeiro (Flamengo), Fabinho (Liverpool), Philippe Coutinho (Bayern Muenchen).

Penyerang: Bruno Henrique (Flamengo), Everton (Gremio), Roberto Firmino (Liverpool), Gabriel Barbosa 'Gabigol' (Flamengo), Neymar (PSG), Gabriel Jesus (Manchester City), Richarlison (Everton).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com