Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Vs Borneo FC, Macan Kemayoran Tundukkan Pesut Etam

Kompas.com - 01/03/2020, 17:32 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Persija Jakarta berhasil mengalahkan Borneo FC pada pertandingan pekan pertama Shopee Liga 1 2020.

Duel Persija vs Borneo FC yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (1/3/2020), berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Tiga gol kemenangan Macan Kemayoran, julukan Persija, masing-masing dicetak oleh Osvaldo Haay (21'), Marko Simic (36'), dan Evan Dimas (86').

Adapun, dua gol Borneo FC dicetak oleh Francisco Torres (71') dan bunuh diri Ryuji Utomo (90'+4).

Baca juga: Babak I Persija Vs Borneo FC, Macan Kemayoran Unggul 2 Gol

Jalannya pertandingan Persija vs Borneo FC

Borneo FC lebih dulu memberikan ancaman pada awal babak pertama lewat sepak pojok Sultan Samma. Namun, bola lambung yang dikirimkan Sultan masih bisa dihalau lini belakang Persija.

Pesut Etam, julukan Borneo FC, kembali mengancam pada menit ke-11 melalui sundulan Francisco Torres. Namun sundulannya masih terlalu lemah.

Kondisi Persija yang lebih sering mendapat tekanan membuat pelatih Sergio Farias membuat perubahan pada pertengahan babak pertama. Farias menarik keluar Sandi Sute dan memasukkan Evan Dimas.

Perubahan yang dibuat Farias membuahkan hasil pada menit ke-21. Berawal dari umpan tarik Marco Motta di sisi kiri pertahanan Borneo FC, bola liar hasil sapuan kurang sempurna kiper Gianluca Pandeynuwu tepat mengarah ke Osvaldo Haay.

Tendangan keras kaki kiri Osvaldo sukses menjebol gawang Borneo FC. Skor 1-0 untuk keunggulan Persija.

Macan Kemayoran menambah keunggulan pada menit ke-36 melalui Marko Simic, memanfaatkan umpan matang Riko Simanjuntak.

Gol Simic membuat Persija menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0 atas Borneo FC.

Baca juga: Daftar Susunan Pemain Persija Vs Borneo FC, Debut Marco Motta

Keunggulan dua gol tak lantas membuat Persija mengendurkan serangan pada babak kedua.

Pada menit ke-60, Simic mendapat peluang emas untuk menambah keunggulan Macan Kemayoran. Namun, tandukannya hanya mengenai tiang gawang Borneo FC.

Asyik menyerang, Persija dikejutkan oleh gol Francisco Torres pada menit ke-70. Sundulan Torres setelah menerima umpan lambung Dedi Hartono mampu menjebol gawang Andritany.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com