Badminton SEA Games 2019, Wahyu Bersyukur Dapat Medali Perunggu tapi Ade Kecewa

Kompas.com - 08/12/2019, 20:21 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, dipastikan meraih medali perunggu SEA Games 2019 cabor badminton.

Pada babak semifinal di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Minggu (8/12/2019), mereka dikalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dengan skor 12-21, 21-18, 19-21. 

Hasil ini memperburuk rekor pertemuan Wahyu/Ade dengan Chia/Soh menjadi 0-2.

Kendati hanya meraih medali perunggu, tetapi Wahyu bersyukur dengan hasil SEA Games kali ini.

“Hasil hari ini kami harus terima. Alhamdulillah bisa dapat medali di sini. Bersyukur saja, karena kami sudah berusaha yang terbaik,” kata Wahyu kepada Badminton Indonesia.

Baca juga: Rekap Badminton SEA Games 2019, 3 Wakil Indonesia Tembus Final

Wahyu mengaku, ia dan Ade kurang bisa mengantisipasi arah angin pada laga semifinal SEA Games 2019 kontra Chia/Soh.

“Hari ini masalahnya masih sama, karena angin. Awal gim pertama mainnya sudah benar, tetapi akhirnya kami banyak melakukan kesalahan sendiri,” ucap Wahyu.

Sementara itu, Ade mengaku kecewa tidak bisa melaju ke final SEA Games 2019.

“Habis kalah pada gim pertama kami nekad saja pada gim kedua. Agak kecewa juga sebenarnya karena kalah seperti ini," tutur Ade.

"Pengennya kan masuk final dulu. Tapi dalam poin-poin akhir kami akui, kami kurang siap,” ujarnya menerangkan.

Dengan hasil ini, cabor badminton untuk sementara sudah mengantongi satu medali emas dan satu medali perak dari nomor beregu putra dan putri.

Baca juga: Badminton SEA Games 2019, Ruselli Terkejut Mampu Tembus Final

Selain itu, dua medali perunggu juga disumbangkan Wahyu/Ade dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari nomor perorangan.

Rinov/Phita menyerah tiga gim dari Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) pada pertandingan semifinal badminton SEA Games 2019

Pada babak final SEA Games 2019, Senin (9/12/2019), ada tiga wakil Indonesia yang akan bertanding memperebutkan medali emas.

Mereka adalah Ruselli Hartawan (tunggal putri), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com