Zainudin Amali juga menjanjikan bahwa kontingen Indonesia akan mendapatkan perlakuan yang baik dari pihak penyelenggara SEA Games 2019.
"Ketua panitia penyelenggara SEA Games sudah berkomunikasi dengan ketua KOI. Insya Allah, kontingen Indonesia akan mendapatkan perhatian yang sebaik-baiknya di SEA Games 2019 ini," ucap Menpora.
"Jangan merasa rendah diri. Mau bertanding dengan siapa pun, kita adalah bangsa yang besar saudara-saudara sekalian," lanjut Menpora menyemangati kontingen Indonesia.
Baca juga: Jadwal Timnas U-23 Indonesia pada SEA Games 2019 Usai Kalahkan Thailand
Selain dihadiri oleh Menpora, pengukuhan kontingen Indonesia juga dihadiri oleh perwakilan Menko PMK I Nyoman Shuida, Ketua Komite Olimpiade Indonesia atau NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari, Ketua KONI Marciano Norman, serta Chef de Mission (Cdm) SEA Games Harry Warganegara.
Acara pengukuhan kontingen Indonesia ini diawali dengan penyerah bendera merah putih dari Menpora Zainudin Amali kepada ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari lalu dilanjutkan kepada Cdm SEA Games 2019 Harry Warganegara.
Dua atlet peraih medali emas Asian Games 2018, yakni Hanifan Yudani Kusuma (Pencak Silat) dan Defia Rosmaniar (Taekwondo) bertugas membacakan janji dan tekad atlet di hadapan Menpora.
Setelah upacara pengukuhan oleh Menpora, kontingen Indonesia akan dilepas langsung oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Bogor sore hari ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.