Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malam Ini, Jorge Lorenzo Diisukan Umumkan Pensiun dari MotoGP

Kompas.com - 14/11/2019, 18:20 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber AS

KOMPAS.com - Pebalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo, diisukan akan mengumumkan keputusannya untuk pensiun dari MotoGP akhir musim ini pada Kamis (14/11/2019) sore waktu Spanyol atau malam ini WIB.

Dia dikabarkan akan mengumumkan keputusannya pensiun di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, lokasi seri terakhir MotoGP 2019 pada akhir pekan ini.

CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, dikabarkan akan ikut serta dalam konferensi pers tersebut.

Lorenzo, yang kini bergabung di Repsol Honda, kini tercatat berusia 32 tahun.

Ia sudah 17 tahun berkiprah di ajang MotoGP, dengan koleksi lima gelar juara dunia, tiga di antaranya di kelas utama, masing-masing pada musim 2010, 2012, dan 2015.

Baca juga: MotoGP Malaysia, Hubungan Repsol Honda dan Jorge Lorenzo Kian Buruk

Lorenzo mengalami penurunan performa setelah hengkang dari Yamaha pada akhir 2016 lalu, termasuk di Repsol Honda musim ini.

Pascapindah dari Yamaha, Lorenzo sempat berlabuh di pabrikan Italia, Ducati.

Selama di Ducati, Lorenzo mengalami kesulitan untuk memenangi balapan.

Pada musim 2017, ia hanya finis di posisi ketujuh klasemen akhir.

Adapun pada musim berikutnya, posisi Lorenzo melorot ke peringkat kesembilan.

Baca juga: Lorenzo Kini Sudah Lupa Rasa Naik Podium Juara MotoGP

Mulai musim 2019, Lorenzo hengkang ke Repsol Honda.

Namun, di tim tempat bernaung sang juara dunia Marc Marquez itu, ia juga tak kunjung tampil mengesankan.

Saat ini, Lorenzo tercatat hanya menempati peringkat ke-18.

Dia baru mengoleksi 25 poin, belum pernah naik podium, apalagi menang.

Lorenzo juga sempat beberapa kali absen akibat cedera.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com