Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Pebalap Terbaik, Hamilton Hanya Dianggap Duta F1

Kompas.com - 12/11/2019, 07:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda balap Brasil, Emerson Fittipaldi, menilai Lewis Hamilton (Mercedez), bukanlah pebalap terbaik Formula 1 saat ini.

Terbaru, Hamilton sukses meraih gelar juara dunia F1 untuk keenam kalinya meski musim 2019 masih menyisakan dua seri lagi.

Kesuksesan itu membuat Hamilton kini hanya terpaut satu gelar dari legenda Ferrari, Michael Schumacher, yang menjadi pengoleksi terbanyak.

Menurut Fittipaldi, dominasi Hamilton dalam beberapa musim ini belum bisa menjadikan pebalap asal Inggris itu yang terbaik.

"Dia (Hamilton) kini sedang berada di puncak kariernya," kata Emerson dikutip dari situs web Gaezzetta dello Sport.

"Namun, apakah dia adalah pebalap terbaik saat ini, itu masih bisa diperdebatkan," ucapnya. 

Baca juga: Marquez ke Hamilton: Saya 6 Kali Juara MotoGP, Kamu 6 Kali di F1

Meski begitu, Emerson menilai Hamilton adalah aset penting dari olahraga Formula 1.

Menurut dia, Hamilton punya nilai plus dari pebalap lain di luar faktor balapan.

"Hamilton adalah sosok penting untuk olahraga ini. Hamilton adalah duta Formula 1. Karakter Lewis bisa membuat orang awam tertarik hingga menyukai Formula 1," kata Emerson.

"Sebagai contoh, anak saya yang baru mulai menyukai F1 ingin bertemu dan berfoto dengan Hamilton. Dia berasal dari keluarga sederhana dan itu membuat dia bersyukur atas pencapaiannya saat ini," ujar Emerson menambahkan.

Terkait pebalap terbaik saat ini, Emerson menilai duo Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc, patut dipertimbangkan.

Baca juga: Selain Marc Marquez, Valentino Rossi Juga Apresiasi Lewis Hamilton

Kombinasi senior junior itu diprediksi Emerson akan menjadi awal kebangkitan Ferrari.

"Vettel dan Charles adalah pebalap yang bagus. Vettel masih cepat dan Charles punya banyak talenta," kata Emerson.

"Persaingan keduanya akan membuat Ferrari berkembang. Saya memprediksi Ferrrari akan lebih cepat musim depan. Jika terus berkembang, Ferrari akan sulit dikalahkan termasuk oleh Mercedes sekalipun," ujar Emerson menambahkan.

Selanjutnya, para pebalap F1 akan kembali beraksi di seri GP Brasil.

Rangkaian balapan di Sirkuit Autodromo itu akan berlangsung pada 15-17 November mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com