Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1 Putri, Persib Kembali Kalahkan Persija

Kompas.com - 07/11/2019, 19:35 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim putri Persib Bandung menang atas Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 Putri Seri 3 Grup A di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (7/11/2019).

Kapten tim putri Persib, Een Sumarni tampil sebagai pahlawan setelah golnya pada menit ke-79 mampu mengantarkan timnya menekuk Macan Kemaroyan, julukan Persija.

Dalam laga antara tim putri Persib vs Persija, Maung Bandung unggul lebih dulu pada menit ke-19 melalui Inka. Skor 1-0 untuk keunggulan Persib menutup paruh pertama.

Memasuki babak kedua, Persija mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-75 melalui Carla Bio Patinasarani.

Hanya selang empat menit, Persib kembali unggul melalui Een Sumarni pada menit 79. Skor 2-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Kemenangan atas tim putri Persija merupakan yang kedua kalinya diraih tim putri Persib.

Sebelumnya, mereka juga menang saat laga pada 28 Oktober silam.

Baca juga: Persib Vs Persija, Maung Bandung Menang 6 Gol di Liga 1 Putri

Sepanjang Liga 1 Putri 2019, tim putri Persib dan Persija sudah tiga kali bertemu.

Hasilnya, Persib menang dua kali dan Persija satu kali.

Kemenangan Persija diraih saat pertemuan pertama, 9 Oktober lalu.

Saat ini, Persib memimpin klasemen Grup A dengan 23 poin dari 10 laga.

Posisi kedua ditempati PS Tira Persikabo dengan poin dan jumlah laga yang sama dengan Persib.

Adapun Persija berada di posisi tiga dengan mengoleksi 17 angka dari 11 laga.

Dua posisi terbawah masing-masing ditempati PSS Sleman (6 poin dari 10 laga) dan PSIS Semarang (1 poin dari 9 laga).

Di Grup B, Persipura masih memimpin dengan 28 poin dari 11 laga.

Baca juga: Liga 1 Putri, Persija Kalahkan Persib

Arema menyusul di posisi kedua dengan 24 poin dari 11 laga.

Adapun posisi ketiga Grup B ditempati Bali United dengan 14 poin dari 11 laga.

Dua posisi terbawah Grup B, masing-masing ditempati Persebaya Surabaya (9 poin dari 11 laga) dan PSM Makassar (7 poin dari 12 laga).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com