Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ceko Vs Inggris, Panggilan Bangun bagi Pasukan Tiga Singa

Kompas.com - 12/10/2019, 10:21 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Striker sekaligus kapten tim nasional Inggris, Harry Kane, mengatakan bahwa kekalahan yang dialaminya dari Ceko adalah "panggilan bangun" bagi rekan-rekan setimnya.

Timnas Inggris mengalami kekalahan pada Kualifikasi Euro 2020, Jumat (11/10/2019) atau Sabtu dini hari WIB.

Laga Ceko vs Inggris di Praha itu berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rtumah.

The Three Lions, julukan timnas Inggris, memperoleh gol melalui lesakan penalti kapten Harry Kane saat laga baru memasuki menit kelima.

Baca juga: Ceko Vs Inggris, Harry Kane Jadi Raja Gol Penalti The Three Lions

Namun, keunggulan itu pupus oleh gol penyeimbang kilat dari Ceko. Tuan rumah menyamakan kedudukan melalui gol Jakub Brabec empat menit kemudian.

Ceko membalikkan keadaan dengan gol kedua dari aksi Zdenek Ondrasek lima menit jelang waktu normal habis.

Terkait kekalahan tersebut, Harry Kane mengatakan bahwa hal itu merupakan peringatan bagi timnya.

"Setiap pertandingan tandang di Eropa sulit. Mereka memiliki pemain yang berkerumun di belakang, kadang-kadang lapangan tidak semudah itu untuk dimainkan," ucap Kane dikutip dari BBC.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Euro 2020, Portugal dan Perancis Menang, Inggris Kalah

"Namun, itu bukan alasan. Ini adalah 'panggilan bangun', tetapi kami dalam posisi yang baik," kata Kane.

Englands forward Harry Kane (C) calls for a foul during the UEFA Euro 2020 qualifier Group A football match Czech Republic v England at the Sinobo Arena on October 11, 2019. (Photo by Michal CIZEK / AFP)MICHAL CIZEK Englands forward Harry Kane (C) calls for a foul during the UEFA Euro 2020 qualifier Group A football match Czech Republic v England at the Sinobo Arena on October 11, 2019. (Photo by Michal CIZEK / AFP)

Striker Tottenham Hotspur itu mengajak rekan setimnya untuk tidak panik dan fokus menatap laga berikutnya.

"Pasti masih ada beberapa hal yang harus dikerjakan. Kami memberikan bola terlalu mudah," ujarnya.

"Tidak perlu panik dan kami akan bermain lagi pada hari Senin," kata Kane.

Saat ini, timnas Inggris masih memuncaki klasemen Grup A dengan koleksi 12 poin dari lima pertandingan.

Ceko berada tepat di bawahnya dengan poin yang sama, tetapi kalah head to head.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com