KOMPAS.com - Manchester United menuai hasil buruk ketika tandang ke markas West Ham United untuk melakoni pekan keenam Liga Inggris musim 2019-2020.
Klub berjulukan The Red Devils itu kalah 0-2 dalam pertandingan di London Stadium, Minggu (22/9/2019).
Andriy Yarmolenko dan Aaron Cresswell menjadi mimpi buruk bagi pasukan Ole Gunnar Solskjaer. Dua pemain tersebut menjebol gawang David De Gea pada menit ke-44 dan 84.
Ini menjadi kekalahan kedua Manchester United pada awal musim 2019-2020.
Baca juga: Manchester United Siapkan Perpanjangan Kontrak untuk Pogba
Sebelumnya, mereka juga menelan pil pahit karena kalah 1-2 ketika menjamu Crystal Palace pada pekan ketiga.
Hasil tersebut membuat Man United untuk sementara menempati peringkat ketujuh klasemen sementara. Mereka mengoleksi delapan poin dari enam laga yang sudah dimainkan.
Sementara itu, West Ham naik ke peringkat keempat, menggeser Bournemouth dan Tottenham Hotspur.
Klub berjulukan The Hammers ini mengumpulkan 11 poin, seperti yang diraih Leicester City yang berada satu strip di atasnya.
Jalannya pertandingan
Bicara soal serangan, Man United melepaskan tujuh tembakan selama 90 menit, sedangkan West Ham sedikit lebih unggul dengan delapan shot.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.