Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Menggoda Messi untuk Makan Malam Bersama

Kompas.com - 30/08/2019, 16:43 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merindukan sosok Lionel Messi dan ingin mengajak kapten Barcelona itu untuk makan malam bersama.

Membicarakan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi seolah tidak ada habisnya.

Keduanya telah sama-sama menorehkan tinta emas di jagat sepak bola dalam satu dekade terakhir.

Baik Ronaldo maupun Messi, telah sama-sama mengoleksi 5 trofi FIFA Ballon d'Or.

Baca juga: VIDEO - Ronaldo Angkat Bicara soal Hubungannya dengan Messi

Keduanya dipertemukan pada 2009 ketika Ronaldo bergabung dengan Real Madrid sedangkan Messi merupakan produk akademi Barcelona.

Namun kini, keduanya harus "berpisah" setelah Ronaldo memilih menyeberang ke Italia karena bergabung dengan Juventus.

Kini, setelah lebih dari satu musim berpisah, Ronaldo dan Messi dipertemukan kembali.

Keduanya menghadiri acara penganugerahan pemain terbaik Eropa 2019 dan pengundian babak fase grup Liga Champions 2019-2020 di Monako, Kamis (28/8/2019) atau Jumat dini hari WIB.

Ronaldo dan Messi bahkan duduk bersebelahan di baris terdepan.

Baca juga: Daftar Pemain Terbaik Liga Champions, Messi Kalahkan Ronaldo

Momen ini pun tidak dilewatkan oleh sang pembawa acara untuk menanyakan Ronaldo tentang rivalitasnya dengan Messi.

"Kami telah berbagi panggung selama 15 tahun. Saya tidak mengetahui apakah itu pernah terjadi sebelumnya, dengan dua orang yang sama, sepanjang waktu," kata Ronaldo.

"Kami bersaing di Spanyol, secara tidak langsung, di tengah persaingan, kami mendorong masing-masing menjadi lebih baik lagi," Ronaldo menambahkan.

Persaingan yang terjadi antara Ronaldo dan Messi di lapangan hijau nyatanya tidak terbawa hingga kehidupan pribadi.

Baca juga: Martunis Temu Kangen dengan Cristiano Ronaldo

Bahkan, Ronaldo mengajak bintang timnas Argentina itu untuk makan malam bersama. Sesuatu yang sebelumnya tak pernah dilakukan oleh mereka.

"Kami memiliki hubungan yang baik. Hanya, kami belum pernah makan malam bersama, ya, mungkin pada hari kemudian," ujar Ronaldo, diiringi dengan tepuk tangan para hadirin.

Ronaldo dan Messi masuk dalam nominasi pemain terbaik Eropa 2019.

Namun, tidak ada satu di antara mereka yang memenangi penghargaan tersebut.

Penghargaan sebagai pemain terbaik Eropa 2019 diberikan kepada bek tengah Liverpool, Virgil Van Dijk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com