BANDUNG, KOMPAS.com - Bertandang ke markas PSM Makassar pada pekan ke-15 Liga 1 2019, Persib Bandung memboyong sebanyak 20 pemain.
Dalam daftar pemain yang dibawa, masih tampak nama Bojan Malisic.
Bek asal Serbia itu sebelumnya sudah diputuskan bakal dilepas Persib pada putaran kedua nanti.
Klub berjulukan Maung Bandung itu resmi mendatangkan tiga pemain asing baru menatap putaran kedua Liga 1 2019.
Baca juga: Rekrut 3 Pemain Asing Baru, Persib Percaya Diri Hadapi Putaran Kedua
Ketiga pemain tersebut adalah Kevin van Kippersluis, Nick Kuipers, dan Omid Nazari.
Kedatangan tiga pemain tersebut membuat Persib harus melepas tiga pemain asing dalam skuadnya saat ini.
Sebab, regulasi hanya memperbolehkan setiap kontestan Liga 1 memiliki empat pemain asing (satu Asia dan tiga non-Asia).
Memenuhi regulasi tersebut, Persib kemudian memutuskan untuk melepas Bojan, Artur Gevorkyan, dan Rene Mihelic.
Baca juga: Trio Asing Baru Persib, Robert Ungkap Perekrutan Kippersluis, Kipers, Omid
Kendati bakal dicoret, ketiga pemain tersebut masih terikat kontrak dengan Persib, setidaknya sampai putaran pertama berakhir.
"Menghadapi PSM, kami membawa sebanyak 20 pemain. Ya, termasuk Bojan, tetapi tidak dengan Artur dan Rene. Sebab, Rene masih cedera. Selain itu, Rene dan Artur sedang mencari klub," kata Robert.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.