Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia, Osas Saha Janji Tampil Maksimal

Kompas.com - 15/08/2019, 14:41 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Striker PS Tira Persikabo Osas Saha menyambut gembira panggilan untuk membela timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Osas Saha menjadi salah satu dari enam pemain naturalisasi yang dipanggil pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, untuk mengikuti pemusatan latihan di Jakarta mulai 21 Agustus 2019.

Penyerang asal Nigeria itu pun merasa gembira mendapatkan kepercayaan dari Simon McMenemy.

Dia berjanji akan memberikan yang terbaik demi mengantarkan timnas Indonesia meraih prestasi tertinggi.

"Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk kemenangan timnas Indonesia, untuk kemenangan negara saya. Tugas saya adalah memberikan yang terbaik untuk negara ini," ujar Osas Saha, dilansir dari Antara, Kamis (15/8/2019).

Ini menjadi kesempatan pertama Osas Saha membela skuad Garuda sejak dirinya mendapatkan status Warga Negara Indonesia (WNI) pada 2018 lalu.

Oleh sebab itu, Osas Saha tidak akan menyia-nyiakan kesempatan berharga ini.

Baca juga: Coret Rizky Pora, Simon McMenemy Panggil Febri untuk Perkuat Timnas

Selain akan bekerja keras, pemain bernama lengkap Osas Marvelous Ikpefua itu juga berjanji mematuhi semua perintah pelatih Simon McMenemy.

"Saya akan menjalankan apa yang diinginkan pelatih," kata pemain yang telah berusia 32 tahun itu.

Simon McMenemy mengumumkan nama 24 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan jelang kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Rabu (14/8/2019).

Dari 24 pemain tersebut, terdapat enam pesepak bola naturalisasi. Selain Osas Saha, ada juga Alberto Goncalves, Greg Nwokolo, Stefano Lilipaly, Victor Igbonefo, dan Otavio Dutra.

Meski telah dipanggil mengikuti pemusatan latihan, Osas Saha harus berjuang untuk mendapatkan tempat di skuad utama timnas Indonesia.

Sebab, Simon McMenemy juga memanggil memanggil dua pemain lain dengan kualitas mumpuni di posisi Osas Saha, yakni Ferdinand Sinaga dan Alberto Goncalves.

Namun, Osas Saha mengaku bahwa dirinya tidak ingin terlalu terbebani dengan persaingan mendapatkan tempat di skuad utama.

Baca juga: Penyerang Timnas Beto Goncalves Ungkap Kelebihan Simon McMenemy

Menurutnya, siapa pun pemain yang diturunkan Simon McMenemy saat pertandingan tentu akan melakukan usaha maksimal untuk memenangkan Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com