Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSG Bersedia Lepas Neymar dengan Banderol Rp 200 Juta Euro

Kompas.com - 11/08/2019, 21:06 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.comParis Saint-Germain sepertinya sudah menyerah untuk mempertahankan penyerang mereka, Neymar.

Dilansir Sport English, klub berjulukan Les Parisiens itu dikabarkan bersedia melepas Neymar dengan banderol sebesar 200 juta euro (sekitar Rp 3,02 triliun) pada musim panas ini.

Pemilik PSG, Nasser Al-Khelaifi, mempunyai alasan tersendiri membanderol Neymar dengan harga tinggi.

Baca juga: Neymar Berpotensi Gabung ke Real Madrid

Taipan asal Uni Emirat Arab itu ingin klubnya tidak rugi terlalu banyak.

Hal ini dikarenakan saat mendatangkan Neymar pada musim panas 2017, PSG mengeluarkan dana sebesar 222 juta euro (sekitar Rp 3,35 triliun).

Dihimpun dari sumber yang berbeda, L'Equipe menulis bahwa Real Madrid berada di posisi terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Neymar.

Di sisi lain, Madrid sempat berupaya keras menggaet gelandang Manchester United, Paul Pogba.

Rencana untuk menggaet Pogba disebut juga menjadi janji yang dilontarkan presiden klub, Florentino Perez, kepada pelatih Zinedine Zidane.

Namun, sampai jendela transfer Liga Inggris ditutup pada Kamis (8/8/2019), kesepakatan antara Man United dan Madrid tak kunjung tercapai.

Baca juga: Madrid Melirik Gelandang Ajax, Pogba Dilupakan

Dengan demikian, rencana mendatangkan Pogba hampir mustahil dilakukan, setidaknya pada bursa tranfer musim panas ini.

Demi memenuhi janji kepada Zidane, Perez memgalihkan target ke pemain bintang lainnya, yakni Neymar.

Satu hal yang menguntungkan Madrid adalah bahwa prioritas Neymar bukanlah bergabung kembali dengan Barcelona, melainkan meninggalkan PSG.

Adapun jendela transfer di Spanyol, Perancis, dan Jerman baru akan ditutup 31 Agustus mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com