Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas U-15, Indonesia Vs Vietnam pada Perebutan Posisi Ke-3

Kompas.com - 08/08/2019, 09:37 WIB
Jalu Wisnu Wirajati,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U-15 Indonesia akan kembali berjumpa Vietnam pada Piala AFF U-15 2019 di Thailand.

Piala AFF U-15 2019 sudah memasuki babak akhir pada Jumat (9/8/2019).

Timnas Indonesia gagal ke final seusai kalah dari Thailand pada babak semifinal, Rabu (7/8/2019).

Laga timnas U-15 Indonesia vs Thailand itu dimenangi tuan rumah dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Thailand di Chonburi Campus diborong oleh Niphitphon Wongpanya (52', 70').

Baca juga: Hasil Timnas U-15 Vs Thailand, Garuda Muda Gagal Pertahankan Gelar

Dengan kekalahan tersebut, Garuda Nusantara gagal mempertahankan gelar yang diraih pada Piala AFF U-16 2018.

"Kami jadikan (kekalahan ini) pelajaran yang berharga. Semoga ke depan tim menjadi lebih baik," tulis asisten pelatih timnas, Firmansyah, di Instagram pribadinya.

"Terima kasih telah memberikan doa dan dukungannya. Kami sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menjadi yang terbaik," tulis mantan bek timnas Indonesia tersebut.

Kandas pada semifinal bukan berarti perjalanan tim asuhan Bima Sakti tersebut di Piala AFF U-15 2019 terhenti.

Baca juga: Pemain Timnas U-15 Indonesia Diminta Tak Ratapi Kekalahan

Jadwal timnas Indonesia berikutnya adalah perebutan posisi ketiga.

Vietnam akan menjadi lawan timnas U-15 pada laga yang akan berlangsung pada Jumat (9/8/2019).

Timnas Vietnam gagal melangkah ke final setelah kalah 1-3 dari Malaysia, beberapa jam sebelum laga Indonesia vs Thailand.

Pertemuan Indonesia vs Vietnam ini merupakan kali kedua terjadi pada Piala AFF U-15 2019.

Sebelumnya, Muhammad Valeron dkk menghadapi Vietnam pada laga pertama fase Grup A, 27 Juli lalu.

Baca juga: Hasil Piala AFF U-15 2019, Timnas Indonesia Bungkam Vietnam

Saat itu, timnas U-15 Indonesia menang 2-0 berkat gol Valeron dan Marselino Ferdinan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com