Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Bali United, Panpel Pakai Baju Adat Sunda

Kompas.com - 26/07/2019, 17:02 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.comPersib Bandung dijadwalkan menjamu Bali United dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2019.

Laga Persib vs Bali United digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (26/7/2019) malam WIB.

Ada hal menarik jelang laga tersebut. Panitia pelaksana (panpel) laga Persib vs Bali United memakai baju adat Sunda.

Baca juga: Persib Vs Bali United, Akankah Kembali Berakhir Imbang?

Ketua panpel Persib, Budi Bram Rachman, mengatakan ada alasan tersendiri mengapa para panpel memutuskan baju tersebut.

Menurut Budi Bram, dirinya ingin mendukung gerakan nasional berbusana nusantara.

"Alasan pertama ingin unik, kemudian ingin punya ciri khas, ini juga masukan dari bobotoh dan manajemen. Membedakan panpel dengan yang lain dan buat ke depan, tergantung momennya," kata Budi Bram, saat dihimpun Kompas.com.

Pada laga tersebut, Persib bertekad ingin meraih hasil positif.

Dalam tiga pertandingan terakhir, Maung Bandung itu sukses mengumpulkan 7 poin dengan hasil dua kali menang dan satu kali imbang.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2019, Persib Vs Bali United, Arema Vs Bhayangkara

Namun, pasukan Robert Rene Alberts itu dinaungi rekor buruk kala berhadapan dengan Bali United.

Dari lima pertandingan terakhir, Persib tak pernah menang atas tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

Tiga pertemuan terakhir kedua tim hanya bermain imbang, sedangkan dua laga sisanya berhasil dimenangi Bali United.

Baca juga: Persib Vs Bali United, Panpel Pake Baju Adat Sunda

Sementara itu, Bali United berharap timnya bisa mencuri poin di Stadion Si Jalak Harupat.

"Kami harus kerja keras bila ingin meraih poin di pertandingan besok (hari ini) karena yang kami hadapi adalah tim yang berkualitas. Mudah-mudahan kami bisa bermain bagus besok," kata Teco.

Dalam susunan pemain yang diturunkan, Persib mengandalkan I Made Wirawan di bawah mistar gawang.

Bojan Malisic, Achmad Jufriyanto, dan Ardi Idrus akan bahu membahu menjaga lini pertahanan Persib.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com