Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Bali United, Panpel Pakai Baju Adat Sunda

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung dijadwalkan menjamu Bali United dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2019.

Laga Persib vs Bali United digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (26/7/2019) malam WIB.

Ada hal menarik jelang laga tersebut. Panitia pelaksana (panpel) laga Persib vs Bali United memakai baju adat Sunda.

Ketua panpel Persib, Budi Bram Rachman, mengatakan ada alasan tersendiri mengapa para panpel memutuskan baju tersebut.

Menurut Budi Bram, dirinya ingin mendukung gerakan nasional berbusana nusantara.

"Alasan pertama ingin unik, kemudian ingin punya ciri khas, ini juga masukan dari bobotoh dan manajemen. Membedakan panpel dengan yang lain dan buat ke depan, tergantung momennya," kata Budi Bram, saat dihimpun Kompas.com.

Pada laga tersebut, Persib bertekad ingin meraih hasil positif.

Dalam tiga pertandingan terakhir, Maung Bandung itu sukses mengumpulkan 7 poin dengan hasil dua kali menang dan satu kali imbang.

Namun, pasukan Robert Rene Alberts itu dinaungi rekor buruk kala berhadapan dengan Bali United.

Dari lima pertandingan terakhir, Persib tak pernah menang atas tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

Tiga pertemuan terakhir kedua tim hanya bermain imbang, sedangkan dua laga sisanya berhasil dimenangi Bali United.

Sementara itu, Bali United berharap timnya bisa mencuri poin di Stadion Si Jalak Harupat.

"Kami harus kerja keras bila ingin meraih poin di pertandingan besok (hari ini) karena yang kami hadapi adalah tim yang berkualitas. Mudah-mudahan kami bisa bermain bagus besok," kata Teco.

Dalam susunan pemain yang diturunkan, Persib mengandalkan I Made Wirawan di bawah mistar gawang.

Bojan Malisic, Achmad Jufriyanto, dan Ardi Idrus akan bahu membahu menjaga lini pertahanan Persib.

Kim Kurniawan akan bermain sejak awal laga. Ia akan bertandem dengan Esteban Vizcarra, Febri Hariyadi, dan Rene Mihelic untuk memasok umpan ke Ezechiel Ndouasel.

Adapun Bali United yang pada pertandingan ini mengandalkan trio penyerang Ilija Spasojevic, Fahmi Al Ayyubi, dan Stefano Lilipally untuk memborbardir gawang Persib.

Laga Persib vs Bali United akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

Selain melalui Indosiar, laga ini juga bisa dinikmati secara live streaming.

Adapun link live streaming Persib vs Bali United >>>> Klik disini.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/26/17023398/persib-vs-bali-united-panpel-pakai-baju-adat-sunda

Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke