Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semen Padang Vs Arema FC, Misi Singo Edan Perpanjang Catatan Kemenangan

Kompas.com - 11/07/2019, 18:21 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kondisi Semen Padang saat ini dinilai tak stabil karena pelatih Syafrianto Rusli mengundurkan diri pascapertandingan melawan Tira Persikabo.
 
Posisi Syafrianto digantikan oleh asisten pelatih Wellyanto. Tim berjulukan Kabau Sirah tersebut juga belum menang pada enam pertandingan terakhir.
 
Catatan negatif Semen Padang itu coba akan kembali diteruskan Arema FC saat melawat ke kandang Semen Padang, Jumat (12/7/2019).
 
Modal kemenangan lawan Persipura menjadi hal positif yang dirasakan Hamka Hamzah dkk.
 
Pelatih Milomir Seslija berharap Arema bisa memperpanjang catatan Semen Padang yang belum pernah menang dalam enam laga.
 
"Ya saya berharap tentu saja semoga saat lawan arema catatan itu (belum menang dalam enam laga) berlanjut," ucapnya.
 
 
Perihal pergantian pelatih juga akan dimanfaatkan oleh tim Arema. Pelatih yang akrab disapa Milo tersebut menilai mental pemain Semen Padang diprediksi masih bermasalah.
 
"Mungkin secara mental mereka turun. Kami harus manfaatkan ini karena kita dalam posisi yang lebih baik untuk meneruskan catatan kemenangan," ucapnya.
 
Namun pelatih asal Bosnia ini tetap meminta pemainnnya fokus saat pertandingan apalagi Semen Padang pada pertandingan melawan Tira Persikabo bermain lebih menyerang daripada bertahan. 
 
"Kami sudah lihat cuplikan dari Semen Padang dan mereka tampak mengubah taktik. Kami akan coba ada perubahan dalam taktik kami," paparnya.
 
"Mereka bermain lebih menyerang dengan 4-3-3 pada laga sebelumnya tapi belum tahu saat lawan Arema akan seperti apa. Tapi yang jelas kita harus usaha keras dan sabar untuk bisa membongkar pertahanan mereka," sambung Milo.
 
Bekas pelatih Madura United ini juga mewaspadai semangat Semen Padang yang diprediksi akan berlipat saat melawan Arema.
 
Selain keinginan untuk meraih kemenangan, tiap tim lawan yang bermain melawan Arema justru tampil lebih bagus.
 
"Mungkin mereka akan lebih memilih untuk serangan balik belum lagi tiap lawan arema, tim tim lawan bisa jadi lebih gila saat bermain," ujar Milo.
 

Jadwal Liga 1

Liga 1 kembali digelar pada hari ini Kamis (11/7/2019).

Hanya ada satu pertandingan hari ini yaitu Persela Lamongan vs Kalteng Putra.

Berdasarkan jadwal Liga 1 2019 yang disusun PT LIB, jadwal pertandingan Persela vs Kalteng Putra akan dimainkan malam hari.

Duel Persela vs Kalteng Putra ini akan disiarkan oleh O Channel dengan jadwal siaran langsung pukul 18.30 WIB.

Selain lewat layar kaca, pertandingan ini juga bisa disaksikan secara live streaming.

Berikut adalah link live streaming pertandingan Persela vs Kalteng Putra >>> Klik di sini.

Jadwal Liga 1 2019, sisa pekan ke-8:

Persela Lamongan vs Kalteng Putra, 11 Juli 2019, 18.30 WIB

Semen Padang vs Arema FC, 12 Juli 2019, 15.30 WIB

PS Tira Persikabo vs Madura United, 12 Juli 2019, 18.30 WIB

PSM Makassar vs Bhayangkara FC, 13 Juli 2019, 15.30 WIB

PSS Sleman vs Persebaya Surabaya, 13 Juli 2019, 18.30 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com