Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valentino Rossi Incar Kemenangan di MotoGP Perancis

Kompas.com - 18/05/2019, 11:02 WIB
Jalu Wisnu Wirajati,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Valentino Rossi mengincar podium tertinggi pada MotoGP Perancis 2019 yang berlangsung pada akhir pekan ini. 

Pebalap Monster Energy Yamaha tersebut bertekad untuk mengakhiri puasa kemenangannya saat turun pada balapan kelima MotoGP musim ini yang digelar di Sikruit Le Mans, Perancis.

Rossi yang kini berusia 40 tahun tersebut dipastikan akan menemui jalan berliku untuk mewujudkan keinginannya tersebut.

Pada sesi latihan bebas (free practice) pertama (FP1) MotoGP Perancis 2019 pada Jumat (17/5/2019), pebalap berjulukan The Doctor tersebut hanya mampu bertengger di urutan ke-10 dengan catatan waktu putaran tercepat 1 menit 32,724 detik.

Baca juga: Jadwal MotoGP Perancis 2019, Sesi Latihan Bebas Siap Digelar

Saat sesi latihan bebas kedua (FP2), pebalap yang identik dengan nomor 46 harus rela turun ke posisi ke-14 dengan torehan waktu tercepat 1 menit 32,320 detik.

Meski demikian, Rossi tidak ingin berkecil hati menanggapi hasil FP1 dan FP2 tersebut. Dia menegaskan bahwa dia akan tampil maksimal guna meraih kemenangan.

"Saya tidak terbiasa untuk tidak menang," ucap Valentino Rossi dilansir BolaSport.com dari gpone. 

"Saya di sini karena berpikir bisa memenangi seri ini. Setiap kali meninggalkan rumah untuk membalap, saya selalu berharap akan meraih hasil maksimal," tuturnya.

Baca juga: Marc Marquez Akui Masih Banyak Belajar dari Valentino Rossi

"Kebiasaan" menjadi juara itu tak lepas dari keberhasilan Valentino Rossi meraih kejayaan sejak usia muda. 

"Pada awal perjalanan karier, saya bisa memenangi 11 balapan setahun," kata Rossi. 

"Sekarang untuk terus menjadi bagian olahraga ini, saya harus mengubah sikap. Namun, tetap, saya di sini untuk menang," ujarnya.

Rossi berangkat ke Le Mans dengan berbekal dua kali podium kedua yang diperolehnya pada MotoGP Argentina dan MotoGP Americas.

Baca juga: Andrea Dovizioso Percaya Diri Jelang MotoGP Perancis 2019

Pada balapan terakhirnya di Sirkuit Jerez lalu, Valentino Rossi hanya mampu finis di urutan keenam. Hal itu sudah merupakan catatan positif mengingat ia memulai balapan dari peringkat ke-13.

Seri balap MotoGP Perancis 2019 masih menyisakan dua kali lagi sesi latihan bebas pada Sabtu (18/5/2019) ini sebelum para pebalap turun pada babak kualifikasi.

Adapun sesi balapan MotoGP dijadwalkan akan berlangsung pada hari Minggu (19/5/2019) mulai pukul 19.00 WIB. (Agung Kurniawan) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com