Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valverde: Guardiola Pelatih Terbaik di Dunia

Kompas.com - 13/05/2019, 21:00 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, memuji Josep Guardiola yang dinilainya sebagai pelatih terbaik di dunia.

Guardiola baru saja mengantarkan klubnya, Manchester City, meraih juara Premier League.

Man City di bawah Guardiola menjadi tim pertama yang berhasil mempertahankan gelar dalam satu dekade terakhir.

Tak sampai di situ, Guardiola juga berpotensi menjadi pelatih pertama yang mampu mengawinkan tiga gelar domestik di Inggris.

"Dia telah melakukan sesuatu yang luar biasa, bukan hanya karena dia memenangkan Liga Premier, tetapi juga apa yang telah dia lakukan sejak lama," kata Valverde.

Baca juga: Man City Juara, Klopp Sanjung The Citizens

"Bagi saya, dan saya mengatakannya kembali pada hari ini bahwa dia adalah pelatih terbaik di dunia dan Anda dapat belajar banyak hal darinya setiap hari," lanjut Valverde.

Pada Februari lalu, Guardiola berhasil mempersembahkan juara Piala Liga, dan pada 18 Mei nanti, Man City akan tampil di final Piala FA melawan Watford.

Pada 2008-2012 silam, Guardiola sempat melatih Barcelona.

Ia berhasil mempersembahkan sejumlah trofi bergengsi, diantara dua kali juara Liga Champions dan tiga kali juara La Liga.

"Dia mendapatkan semua ucapan selamat dari saya dan dia masih memiliki kemungkinan untuk memenangkan gelar lain bersama timnya. Kita semua di sini menyukainya," ucap Valverde.

Baca juga: Man City Juara, Guardiola Ucapkan Terima Kasih kepada Liverpool

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com