Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Fokus pada Perbaikan Fisik dan Makanan Selama Bulan Puasa

Kompas.com - 08/05/2019, 18:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selama bulan Ramadan, pemain Persija Jakarta disarankan untuk tidak makan sembarangan. Hal itu disampaikan sendiri oleh dokter tim Macan Kemayoran, Donny Kurniawan.

Bahkan, Donny sudah mengatur jadwal makan para pemain Macan Kemayoran.

Diharapkan pemain Persija bisa mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat, protein, dan kalsium susu ketika makan sahur.

“Edukasi paling penting saat sahur, yakni sang atlet cukup mendapatkan mineral, vitamin, serta karbohidrat, ditambah proteinnya. Itu kami minta mereka sedikit lebih ekstra,” terang Donny, dikutip dari situs resmi klub.

Baca juga: Piala Indonesia, Kesamaan Skenario Persija, Borneo, PSM ke Semifinal

Selama bulan Ramadan, tim asuhan Ivan Kolev itu tetap menggelar latihan, yakni pada pukul 20.00 WIB. Latihan perdana rencana digelar pada 9 Mei 2019.

Donny melanjutkan, kondisi tubuh saat latihan juga dipengaruhi oleh apa yang pemain konsumsi saat berbuka puasa.

Tak hanya soal makanan, Persija juga sangat serius dan berhati-hati menjaga kondisi fisik serta kebugaran para pemainnya selama bulan puasa.

Baca juga: Persija Lolos ke Semifinal, Ivan Kolev Analisis Kekuatan Borneo FC

Pelatih fisik tim, Sansan Sunsapur, tidak mau langsung membebani Ismed Sofyan cs saat latihan perdana di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta.

“Tentu hal pertama adalah adaptasi anatomi ketika kebiasaan latihan diubah menjadi malam hari. Langkah penting yang harus kami lakukan adalah observasi pada kondisi fisik pertama saat latihan di bulan puasa malam hari,”ujar Sansan.

Sementara itu, Persija akan menggelar laga perdana di Liga 1 2019 dengan bertandang ke markas Barito Putera, Senin (20/5/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com