Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sulit Tembus 4 Besar di Liga Inggris, Arsenal Fokus di Liga Europa

Kompas.com - 06/05/2019, 08:23 WIB
Jalu Wisnu Wirajati,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

LONDON, KOMPAS.com - Arsenal sudah mengalihkan fokus ke Liga Europa seusai kesulitan menembus posisi empat besar klasemen Liga Inggris alias zona Liga Champions. 

Hal itu dikatakan pelatih Unai Emery seusai laga Arsenal vs Brighton & Hove Albion yang berakhir imbang 1-1 di Stadion Emirates, Minggu (5/5/2019). 

Pada laga tersebut, Arsenal unggul terlebih dahulu lewat gol penalti Pierre-Emerick Aubameyang (11'). 

Namun, tim tamu bisa membuat skor sama kuat pada menit ke-61 seusai Glenn Murray juga mencetak gol melalui titik putih. 

Baca juga: Arsenal Vs Brighton Seri, The Gunners Gagal Tembus 4 Besar

Hasil imbang ini membuat Arsenal tertahan di posisi ke-5 klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-37 Premier League.

Anak-anak asuhan Unai Emery itu mengumpulkan 67 angka dari 37 pertandingan, berselisih tiga angka dari Tottenham Hotspur di atasnya.

Secara matematis, The Gunners - julukan Arsenal - masih bisa menyalip. Namun, itu pun dengan syarat menang 8 gol dan Tottenham kalah pada laga pamungkas.

Melihat kondisi tersebut, Unai Emery bersikap realistis. Dia lebih memilih tampil di Liga Champions musim depan via juara Liga Europa.

Baca juga: Hasil Liga Inggris, Man United Gagal Raih Tiket Liga Champions

"Kami tahu (finis di 4 besar) itu sulit. Karena itulah, fokus kami saat ini adalah Liga Europa," kata Emery seusai laga Arsenal vs Brighton seperti dikutip dari BBC.

"Kami punya kesempatan di Liga Europa untuk melakukan hal penting. Kami akan mencoba dan kita lihat saja," tutur pelatih asal Spanyol itu.

The Gunners saat ini sudah melangkah hingga ke babak semifinal. Mereka juga menang 3-1 atas Valencia pada pertemuan pertama, tengah pekan lalu.

Baca juga: Arsenal Vs Valencia, Gol Lacazette dan Aubameyang Menangkan Tuan Rumah

Facundo Roncaglia dan Alexandre Lacazette mencoba menyundul bola pada pertandingan Arsenal vs Valencia dalam semifinal Liga Europa di Stadion Emirates, 2 Mei 2019. AFP/GLYN KIRK Facundo Roncaglia dan Alexandre Lacazette mencoba menyundul bola pada pertandingan Arsenal vs Valencia dalam semifinal Liga Europa di Stadion Emirates, 2 Mei 2019.

Kamis (9/5/2019) malam, Emery akan menyambangi markas Valencia, klub yang pernah dilatihnya. Dia berharap bisa mengamankan tiket ke final Liga Europa di Stadion Mestalla.

Emery punya pengalaman di Liga Europa. Dia menjadi pelatih pertama yang bisa mencetak hat-trick juara di kompetisi kasta kedua Eropa itu saat masih bersama Sevilla.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com