Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lechia Gdansk Juara Piala Polandia, Egy Maulana Vikri Ikut Merayakan

Kompas.com - 04/05/2019, 12:25 WIB
Faishal Raihan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Egy Maulana Vikri sukses meraih gelar perdananya bersama Lechia Gdansk di pentas Piala Polandia sekaligus berpeluang tampil di kompetisi Eropa musim depan. 

Lechia Gdansk tampil sebagai juara Piala Polandia setelah mengalahkan Jagiellonia Bialystok di partai final yang berlangsung di Stadion Nasional, Warsawa, Polandia, Kamis (2/5/2019).

Lechia menang dengan skor tipis 1-0 melalui gol dramatis dari pemain pengganti Arthur Sobiech pada menit ke-90+7.

Pada pertandingan terebut, tidak tampak bintang muda Tim Nasional Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Baca juga: Liga Polandia Libur, Egy Maulana Vikri Pulang dan Main Game

Egy hanya bisa menyaksikan perjuangan para punggawa Lechia dari bangku penonton karena Piotr Stokowiec, selaku pelatih Lechia tidak mendaftarkan Egy ke dalam susunan pemain.

Egy baru bisa bergabung bersama rekan-rekan setimnya saat perayaan gelar juara setelah pertandingan usai.

Gelar juara Piala Polandia terasa sepesial bagi Egy karena berhasil menorehkan tiga catatan menarik berikut seperti dikutip dari BolaSport.com:

1, Pemain Indonesia pertama dengan gelar Resmi di Eropa

Gelar Piala Polandia menjadikan Egy adalah pemain Indonesia pertama yang memiliki gelar resmi di Eropa.

Meksipun demikian, pemain 18 tahun ini tidak pernah diturunkan Piotr Stokowiec untuk bermain di ajang ini.

Baca juga: Lechia Gdansk Menang, Egy Maulana Vikri Main 36 Menit

Egy tercatat hanya pernah satu kali masuk ke daftar susunan pemain di ajang Piala Polandia, yakni saat laga melawan Bruk-Bet Termalica pada partai 16 besar (5/12/2018).

2.  Peluang tampil di kompetisi antarklub Eropa

Lechia Gdansk dipastikan tampil di kompetisi antarklub Eropa musim depan. Pemenang Liga Polandia berhak mendapatkan satu tiket Liga Europa. Namun, mereka harus memulainya dari kualifikasi ketiga.

Hal ini menjadi kesempatan untuk Egy menjadi pemain Indonesia pertama yang melakukan debut di kompetisi Eropa.

Pada musim ini, pemain jebolan SKO Ragunan ini lebih sering bermain bersama Lechia Gdansk II. Namun, Egy kerap menghiasi bangku cadangan ketika Lechia menjalani laga di Liga Polandia.

Baca juga: Lechia Gdansk II Takluk, Egy Maulana Vikri Tampil 65 Menit

3. Botaki Rambut

Egy Maulana Vikri membotaki rambutnya sebagai ekspresi kebehagiaan atas gelar juara Piala Polandia yang diraih Lechia Gdansk, Sabtu (4/5/2019)Instagram Egy Maulana Vikri Egy Maulana Vikri membotaki rambutnya sebagai ekspresi kebehagiaan atas gelar juara Piala Polandia yang diraih Lechia Gdansk, Sabtu (4/5/2019)

Egy menyambut antusias gelar perdananya di Eropa bersama Lechia Gdansk. Setelah penyerahan piala, Egy mencukur gundul rambutnya sebagai ekspresi kebahagiaan. Hal tersebut juga diikuti oleh rekan-rekannya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com