Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/03/2019, 21:00 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Maroko (FRMF) meminta kejelasan kepada pihak tim nasional Argentina terkait cedera yang dialami megabintang Lionel Messi jelang laga persahabatan kedua negara.

Absennya Messi untuk laga Maroko versus Argentina di kota Tangier, Maroko, pada Selasa (26/3/2019) besok, sebenarnya telah disampaikan oleh agen pertandingan kepada FRMF pada Sabtu (25/3/2019).

Bintang FC Barcelona itu dinyatakan menderita cedera panggul setelah pada pekan lalu memperkuat Argentina dalam laga persahabatan melawan Venezuela di Madrid, Spanyol, pada Jumat (22/3/2019) lalu. Dalam partai tersebut, Messi dkk kalah 1-3.

Baca juga: Alami Cedera saat Argentina Vs Venezuela, Messi Kembali ke Barcelona

Meski demikian, FRMF masih membutuhkan penjelasan lebih rinci untuk memastikan bahwa Messi memang benar-benar cedera.

Pasalnya, sebelumnya, pihak Argentina telah sepakat untuk menurunkan tim terbaik mereka saat pertandingan melawan Maroko.

"Agen pertandingan mengonfirmasi bahwa Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) menyatakan Messi cedera dalam pertandingan melawan Venezuela pada hari Jumat di Madrid, dan disebutkan bahwa dia langsung bergabung dengan Barcelona untuk mendapatkan perawatan."

"FRMF meminta klarifikasi dari agen pertandingan, yang disetujui oleh Asosiasi Sepakbola Argentina, setelah adanya berita tentang absennya Messi untuk pertandingan hari Selasa di Tangier," demikian pernyataan FRMF.

Polemik absennya Messi tak terlepas dari rumor yang menyebutkan bahwa sang pemain merekayasa kondisi fisiknya setelah mengetahui rencana laga persahabatan Argentina melawan Maroko.

Berdasarkan gosip yang berkembang di Maroko, FRMF diminta membayar 10 juta dirham Maroko (Rp 14,7 miliar) kepada Asosiasi Sepak Bola Argentina agar Messi bisa tampil pada laga persahabatan di Tangier.

Baca juga: Hasil Kloning Messi Hanya Bisa Gandakan Fisik Bukan Skill

Isu tersebut membuat banyak masyarakat Maroko marah dan sebagian dari mereka ada yang sampai membuat kampanye boikot laga Maroko versus Argentina.

Mereka menyerukan, uang 10 juta dirham Maroko lebih baik disumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan, ketimbang dipakai untuk mendatangkan Messi ke negara tersebut.

Pertandingan melawan Argentina sendiri awalnya menjadi persiapan Maroko untuk menghadapi Piala Afrika di Mesir, yang akan berlangsung pada 15 Juni hingga 13 Juli 2019.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com