Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala Presiden dan Piala AFC Bentrok, Persija Pilih Mana?

Kompas.com - 20/03/2019, 13:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Persija Jakarta akan dihadapkan dengan dua jadwal kompetisi yang berbenturan antara Piala Presiden 2019 dengan Piala AFC.

Situasi itu akan terjadi jika Persija lolos ke babak semifinal Piala Presiden.

Persija selaku juara bertahan akan menghadapi Kalteng Putra di babak perempat final, Jumat (28/03/2019).

Peluang Persija untuk menyingkirkan Kalteng Putra terbilang besar karena format pertandingan satu leg dan juga akan bertindak sebagai tuan rumah.

Sementara itu, babak semifinal Piala Presiden akan berformat dua leg atau kandang tandang. Leg pertama akan berlangsung pada 2/3 April dan leg kedua pada 5/6 April.

Baca Juga : Jumpa Persija Jakarta, Kalteng Putra Ibaratkan David versus Goliath

Jika lolos semifinal, Persija akan dihadapkan dengan situasi sulit. Pasalnya, Persija dijadwalkan melakoni laga ketiga Grup G melawan tim Filipina, Ceres Negros, Minggu (3/4/2019).

Pada laga tersebut, Persija akan bertindak sebagai tim tamu di Stadion Panaad.

Sesuai regulasi AFC, tim tamu sudah harus tiba di kota pertandingan maksimal H-2 sebelum laga. Artinya, Persija sudah harus mendarat di Filipina pada Jumat (1/4/2019).

Menanggapi potensi bentrokan jadwal ini, panitia Piala Presiden yang diwakili Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, memastikan tidak akan mengubah jadwal semifinal.

Ratu Tisha menilai Persija pasti sudah mengantisipasi hal ini, terlebih Piala Presiden hanyalah turnamen pramusim.

"Tidak ada (penundaan jadwal Piala Presiden), Persija harus siap dengan itu. Apalagi, jadwal ini sudah dibuat ketika sudah ada pertandingan Piala AFC," kata Ratu Tisha dikutip dari BolaSport.com.

"Manajemen dari Persija dan PSSI sudah tahu akan hal itu dan itu harus diantisipasi dari jauh hari dengan jadwal yang sudah disepakati bersama. Tim bisa mengatur ritmenya sendiri dengan baik," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Tak Mengeluh, Persija Justru Syukuri Jadwal Piala Presiden dan AFC

Persija sebenarnya pernah menghadapi situasi serupa pada musim 2018.

Saat itu, mereka memilih menurunkan pemain lapis keduanya saat bertandang ke markas klub kuat asal Malaysia, yakni Johor Darul Takzim (JDT) di Stadion Larkin, Johor, Rabu (14/2/2019).

Hasilnya, Persija yang menyimpan Marko Simic ataupun Rohit Chand akhirnya babak belur dihajar JDT dengan skor telak 0-3.

Beruntung bagi Persija, pilihan itu tidak membuat tim rugi dua kali karena berhasil menjuarai Piala Presiden 2018. (Muhammad Robbani)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com