Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Girona Vs Barcelona, Kemenangan Kedelapan Beruntun El Barca

Kompas.com - 28/01/2019, 02:38 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Gol Nelson Semedo dan Lionel Messi jadi pembeda hasil akhir laga Girona vs Barcelona di Stadion Montilivi pada pertandingan pekan ke-21 La Liga Spanyol, Minggu (27/1/2019). 

Barcelona menang 2-0 vs Girona berkat gol Nelson Semedo (menit ke-9) dan Lionel Messi (68'). Ini adalah kemenangan kedelapan beruntun El Barca di Liga Spanyol.

Tambahan tiga poin membuat Barcelona kian kokoh di puncak klasemen. Barcelona kini memimpin dengan koleksi 49 poin atau unggul lima angka dari Ateltico Madrid di urutan kedua.

Sementara itu, Girona tertahan di peringkat 13 dengan koleksi 24 poin.

Baca juga: Diam-diam Dekati Frenkie De Jong, Pep Guardiola Disebut Tidak Pantas

Mengandalkan duo Lionel Messi dan Luis Suarez di lini depan, Barcelona mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Barcelona mampu unggul cepat pada menit ke-9 lewat sontekan bek kanan Nelson Somedo. Berawal dari umpan silang mendatar Jordi Alba dari sisi kiri, bola liar mengarah ke Semedo yang langsung dituntaskan dengan tembakan kaki kiri.

Meski terus diserang, Girona berani meladeni permainan terbuka Barcelona. Kiper Barcelona, Marc-Andre Ter Stegen, dipaksa jatuh bangun untuk menepis tiga tembakan tepat sasaran milik Girona.

Skor 1-0 untuk Barcelona bertahan hingga turun minum.

Baca Juga : Pep Guardiola Keluhkan Dominasi Barcelona dan Real Madrid di Bursa Transfer

Di babak kedua, pertandingan berjalan lebih terbuka. Namun, Girona harus bermain 10 orang pemain setelah Bernardo Espinosa mendapat kartu kuning kedua.

Unggul jumlah pemain sejak menit ke-51, Barcelona praktis mendominasi penguasaan bola.

Tepat pada menit ke-69, Barcelona berhasil memperlebar keunggulan. Jordi Alba yang lolos dari jebakan offside mengirimkan umpan terobosan kepada Messi yang tidak terkawal.

Messi sangat tenang menyelesaikan peluang itu dengan tendangan lob ke atas kiper Girona.

Skor 2-0 untuk Barcelona bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan pemain Girona versus Barcelona:

Girona: 13-Bono; 5-Pedro Alcala, 2-Bernardo Espinosa, 15-Juanpe, 24-Pedro Porro; 23-Aleix Garcia (Douglas Luiz 70'); 8-Pere Pons, 6-Alex Granell (Seung-Ho Paik 86'), 34-Valery; 9-Portu (Anthony Lozano 80'), 7-Cristhian Stuani

Pelatih: Eusebio Sacristán

Barcelona: 1-Marc-Andre Ter Stegen; 18-Jordi Alba, 15-Clement Lenglet (Thomas Vermaelen 77'), 3-Gerard Pique, 2-Nelson Semedo; 22-Arturo Vidal (Arthur 58'), 5-Sergio Busquets (Sergi Roberto 82'), 4-Ivan Rakitic; 7-Philippe Coutinho, 9-Luis Suarez, 10-Lionel Messi

Pelatih: Ernesto Valverde

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com