KOMPAS.com - Egy Maulana Vikri merasa bangga dan bersyukur setelah berhasil debut bersama Lechia Gdansk di Ekstralaksa, kasta teratas Liga Polandia.
Kerja keras Egy Maulana Vikri terbayar ketika diturunkan sebagai pemain pengganti pada laga Lechia Gdansk versus Gornik Zabrze, Sabtu (22/12/2018) atau Minggu dini hari WIB. Egy masuk menggantikan Lukas Haraslin pada menit ke-82.
Seusai laga, Egy mengucapakan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya hingga bisa debut.
"Alhamdulillah, terima kasih untuk Allah. Terima kasih kepada rekan satu tim saya dan pelatih atas semua dukungannnya," kata Egy Maulana Vikri dikutip dari Instagram pribadinya.
"Selamat untuk kemenangan yang sangat hebat ini!. Brawo Druzyna," tutur Egy menambahkan.
Baca juga: Susul Egy dan Firza, Satu Pemain Timnas U-19 Indonesia Trial di Klub Eropa Awal 2019
View this post on InstagramA post shared by Egy Maulana Vikri (@egymaulanavikri) on Dec 22, 2018 at 12:10pm PST
Baca juga: Agen Egy Maulana Vikri: PayTren Jadi Sponsor Lechia Gdansk Bukan karena Egy
Meski hanya berman selama hampir 13 menit, Egy menjadi bagian dari kemenangan 4-0 Lechia Gdansk atas Gornik Zabrze.
Pencapaian ini cukup membanggakan melihat perjuangan Egy di Polandia sejak tengah tahun ini. Saat pertama kali datang, Egy lebih banyak berlatih bersama tim kedua Lechia Gdansk.
Egy dan tim kedua Lechia Gdansk berkompetisi di kasta keempat Liga Polandia. Penantian Egy akhirnya terbayar ketika dirinya dimasukkan oleh pelatih Piotr Stokowiec ke skuad utama di tiga laga Lechia Gdansk.
Debut Egy kali ini tentunya membktikan perkataan Piotr Stokowiec yang sangat percaya dengan kemampuan Egy. Sebelumnya, Piotr selalu menyebut tidak ingin terburu-buru menurunkan Egy.
Kesiapan dan situasi pertandingan menjadi alasan Piotr menunda menurunkan Egy di laga resmi.
Kemenangan ini membuat Lechia Gdansk semakin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 42 poin. Lechia Gdansk unggul tiga angka dari Legia Warsawa di peringkat kedua.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.