Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atlet Indonesia Jadi Peraih Medali Tertua dan Termuda Asian Games 2018

Kompas.com - 03/09/2018, 13:15 WIB
Avicena Farkhan Dharma,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Atlet peraih medali dengan usia tertua dan termuda pada ajang Asian Games 2018 berasal dari kontingen Indonesia. 

Bunga Nyimas, atlet skateboard berusia 12 tahun 138 hari, menjadi peraih medali termuda pada ajang Asian Games 2018. Bunga menyabet medali perunggu dari nomor women's street.

Baca juga: Bunga Nyimas Jadi Atlet Termuda Peraih Medali di Asian Games 2018

Sementara itu, peraih medali tertua adalah Bambang Hartono yang tampil pada cabang olahraga bridge.

Bambang Hartono, yang juga dikenal sebagai bos Djarum dan BCA ini, meraih medali perunggu dari nomor supermixed team dalam usia 78 tahun.

 

Michael Bambang HartonoTjahjo Sasongko/Kompas.com Michael Bambang Hartono

Baca juga: Terima Rp 150 Juta, Bos Djarum Gunakan Bonus untuk Hal Ini

Jika dibandingkan, selisih usia Bambang Hartono dengan Bunga Nyimas pun cukup besar, yakni 66 tahun.

Berlaku sebagai tuan rumah, Indonesia patut berbangga setelah berhasil menyelenggarakan pagelaran olahraga sekaliber Asian Games dengan kesuksesan.

Tidak hanya dari segi penyelenggaraan, Indonesia juga meraih sukses besar dari segi prestasi.

Kontingen Indonesia tercatat mempersembahkan 98 buah medali yang terdiri dari 31 medali emas, 24 perak, dan 43 perunggu. Raihan ini hampir dua kali lebih banyak dari target emas yang ditetapkan pemerintah, yakni 16 emas.

Baca juga: Tutup Asian Games 2018, Jusuf Kalla Berterima Kasih atas Kesuksesan

Jumlah perolehan medali tersebut adalah raihan terbaik Indonesia sepanjang sejarah keikutsertaannya di Asian Games.

Koleksi 98 medali juga membawa Indonesia menduduki peringkat keempat dalam klasemen akhir perolehan medali. Jauh melampaui target awal pemerintah yang hanya mematok posisi 10 besar. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com